Catatan Denny JA: 10 Pesan Spiritual yang Universal Masuk Kampus
- Penulis : Krista Riyanto
- Minggu, 13 April 2025 19:06 WIB

-000-
Apa isi tiga buku itu?
Buku: 10 Pesan Spiritual Yang Universal
Baca Juga: Catatan Denny JA: Indonesia Perlu Belajar Dari United Emirat Arab, Dari Gurun Pasir ke Pusat Dunia
Apa yang tersisa ketika banyak dogma meredup, ritual membisu, dan label keagamaan mengabur? Jawabannya adalah cahaya batin yang tak pernah padam: spiritualitas yang melintasi agama, filsafat, ilmu, dan pengalaman manusia.
Dalam 10 Prinsip Spiritual yang Universal, penulis menyusun peta batin yang mengajak pembaca menyelami inti dari semua ajaran luhur.
Buku ini tak menuntut keimanan, tak pula menjajakan kebenaran tunggal. Ia hadir sebagai teman senyap bagi mereka yang lelah oleh kebisingan dunia dan mencari kedalaman baru.
Sepuluh prinsip yang ditawarkan begitu menyentuh dan konkret: realitas itu bersifat spiritual; keadilan dan kasih sayang adalah napas peradaban; amal dan pengendalian diri adalah bentuk ibadah.
Perbedaan adalah kekayaan, bukan ancaman; ilmu pengetahuan bukan musuh iman, melainkan jembatannya. Dan bahwa hidup ini fana, namun justru karena itu ia begitu suci.
Buku ini merangkul pula bahasa psikologi positif dan neurosains. Riset menunjukkan bahwa kasih sayang, keheningan, dan makna bukan hanya ajaran langit, tapi juga kebutuhan biologis dan mental manusia.
Dalam setiap bab, kita diajak bertemu kisah nyata: dari Rumi di Konya hingga anak kecil di Papua. Dari Nelson Mandela yang berdamai dalam penjara hingga Élise, mahasiswi sekuler Prancis yang menangis dalam keheningan meditasi.