DECEMBER 9, 2022
Nasional

Hetifah Sjaifudian: DPR RI Akan Gelar Rapat dengan Mendikti Saintek, Bahas TNI Ingin Masuk ke Ranah Kampus

image
Ketua Komisi X DPR RI Hetifah Sjaifudian di Hotel Pullman, Jakarta Barat, Senin, 21 April 2025. ANTARA/Walda Marison

Pernyataan tersebut dilontarkan Brigjen TNI Wahyu merespons isu yang mengatakan TNI mulai memasukkan aktivitas militer ke kampus-kampus yang dikaitkan dengan upaya militerisasi.

Menurut Brigjen TNI Wahyu, TNI AD dan beberapa kampus telah saling berkolaborasi dalam beberapa kegiatan positif, salah satunya pemberian edukasi kepada mahasiswa.

Kolaborasi yang intens tersebut, lanjut Brigjen TNI Wahyu, melahirkan hubungan baik antara pejabat-pejabat TNI AD dan pihak kampus.

Baca Juga: Puan Maharani Ingatkan Kampus Harus Jadi Ruang Aman Bagi Peserta Didik, Tidak Tolerir Kekerasan Seksual

Lebih lanjut dia menilai TNI AD juga mempunyai tanggung jawab untuk menjaga stabilitas nasional, salah satu upayanya adalah membangun hubungan baik dengan elemen-elemen bangsa, salah satunya akademisi dan masyarakat secara umum.

Oleh karena itu, Brigjen TNI Wahyu berharap masyarakat bisa lebih jernih melihat tujuan TNI AD sehingga tidak mudah terpengaruh dengan narasi negatif yang tengah berkembang.

"Kami mengajak seluruh pihak untuk tidak mudah terprovokasi oleh narasi yang tidak berdasar. TNI AD akan terus menjunjung tinggi nilai-nilai demokrasi serta menghormati independensi dan kebebasan akademik kampus," tegas Brigjen TNI Wahyu.***

Baca Juga: Keluarga Kenzha Ezra Walewangko Mahasiswa yang Meninggal di Area Kampus Universitas Kristen Indonesia Lapor ke Polda Metro Jaya

Halaman:

Berita Terkait