DECEMBER 9, 2022
Internasional

Jaksa Agung Bangladesh Amin Uddin Mengundurkan Diri, Alasannya Kesulitan Pribadi

image
Ilustrasi Mahkamah Agung Bangladesh. Jaksa Agung Amin Uddin mundur. /HO-Anadolu/www.aa.com.tr

ORBITINDONESIA.COM - Jaksa Agung Bangladesh Amin Uddin telah mengirimkan surat pengunduran dirinya kepada Presiden Mohammed Shahabuddin, lapor surat kabar Daily Star pada Rabu, 7 Agustus 2024.

"Saya telah mengirimkan surat pengunduran diri kepada presiden. Saya menyebutkan sejumlah kesulitan pribadi sebagai alasan pengunduran diri saya di dalam surat tersebut," kata Amin Uddin kepada surat kabar tersebut.

Amin Uddin diangkat sebagai Jaksa Agung Bangladesh pada tahun 2020, tambah laporan itu.

Baca Juga: Presiden Bangladesh Mohammed Shahabuddin Bubarkan Parlemen, Akhiri Pemerintahan PM Sheikh Hasina

Protes dimulai di Dhaka dan di seluruh Bangladesh setelah pengumuman "aksi non-kooperatif" multi-hari dengan pihak berwenang oleh Gerakan Mahasiswa Anti-Diskriminasi pada Minggu, 4 Agustus 2024.

Bentrokan antara mahasiswa, polisi, dan pendukung pemerintah meningkat menjadi kerusuhan.

Perdana Menteri Bangladesh Sheikh Hasina telah mengundurkan diri di tengah kerusuhan tersebut.

Baca Juga: Muhammad Yunus, Pemenang Nobel Perdamaian Akan Jadi Penasihat Utama Pemerintahan Sementara Bangladesh

Pada Senin, 5 Agustus 2024, media melaporkan bahwa Hasina dan saudara perempuannya telah meninggalkan kediaman resmi di Dhaka dan melarikan diri ke India, yang hal tersebut dikonfirmasi oleh Menteri Luar Negeri India Subrahmanyam Jaishankar.***

Sumber: Antara

Berita Terkait