DECEMBER 9, 2022
Nasional

LSI Denny JA: Tingkat Kepuasan Gen Z terhadap Jokowi 85,9 Persen

image
LSI Denny JA menyebut Gen Z puas terhadap pemerintahan Presiden Jokowi. (INSTAGRAM/@jokowi)

ORBITINDONESIA.COM - Survei LSI Denny JA menunjukkan tingkat kepuasan pada Joko Widodo (Jokowi) masih sangat tinggi, mencapai 80,8 persen, di akhir masa jabatannya sebagai Presiden.  

Tetapi di balik itu, LSI Denny JA mencatat ada 18,5 persen yang menyuarakan ketidakpuasan. 

Hasil survei nasional LSI Denny JA tersebut berasal dari 1.200 responden, dengan multi stage random sampling, tatap muka, tanggal 26 September - 3 Oktober 2024. Margin of Error 2,9 persen.

Baca Juga: LSI Denny JA: Berita dan Unggahan tentang Isu Judi di Media Online Maupun Sosial, 3,6 Persennya Bersentimen Positif

Berdasarkan keterangan pers yang diterima OrbitIndonesia.com, Selasa, 15 Oktober 2024, LSI Denny JA menjelaskan bahwa kepuasan terhadap Jokowi berbeda-beda berdasarkan sejumlah segmen.

Berdasarkan segmen agama, kepuasan tertinggi muncul di kalangan pemilih beragama non-Islam, mencapai 93 persen sementara pada pemilih Muslim, kepuasan berada di angka 78,7 persen.

Di segmen usia, generasi muda (Gen Z) menyatakan kepuasan sebesar 85,9 persen, diikuti oleh generasi milenial sebesar 81,8 persen. Di kelompok Gen X dan baby boomers, kepuasan tetap di atas 75 persen.

Baca Juga: LSI Denny JA: 10 Tahun Memerintah Jokowi Lebih Banyak Berhasil

"Perbedaan ini mencerminkan bagaimana Jokowi diapresiasi lintas generasi, namun dengan intensitas yang berbeda-beda," tulis LSI Denny JA.

Di segmen pendapatan, dukungan terbesar datang dari mereka yang berpenghasilan di bawah Rp2 juta per bulan. 

Mereka yang disebut wong cilik menyatakan kepuasan sebesar 83,3 persen.

Baca Juga: LSI Denny JA Rilis Capaian Presiden Jokowi di Bidang Sosial Selama 10 Tahun Menjabat

Di kalangan yang ekonominya lebih mapan, kepuasan berada di angka 75,5 persen.

Di segmen pendidikan, kepuasan tertinggi datang dari masyarakat berpendidikan rendah. 

Mereka yang hanya tamat SD atau di bawahnya, 81 persen menyatakan puas.

Baca Juga: LSI Denny JA: 10 Tahun Pemerintahan Jokowi Kebebasan Ekonomi Meningkat

Namun, di kalangan terpelajar, kepuasan terhadap Jokowi menurun, hanya sebesar 72,4 persen.

Dukungan terhadap Jokowi juga merata di berbagai konstituen partai. 

Di kalangan pemilih Gerindra, 91,7 persen menyatakan puas. Pada pemilih PDIP, kepuasan berada di angka 87,9 persen. Di pemilih PKS, kepuasan mencapai 55,1 persen, meski ketidakpuasan juga tinggi, yakni 44,9 persen. 

Baca Juga: LSI Denny JA: Jokowi Dapat 3 Rapor Biru, 3 Rapor Netral, dan 1 Rapor Merah, Ini Penjelasannya

"Data ini menunjukkan bahwa dukungan terhadap Jokowi tidak hanya muncul dari basis partainya sendiri, tetapi juga dari berbagai partai politik lain," demikian tulis LSI Denny JA.***

Halaman:

Berita Terkait