DECEMBER 9, 2022
Internasional

Dahsyat, Delegasi Indonesia 'Walkout' Saat PM Israel Benjamin Netanyahu Naik Mimbar Sidang Umum PBB

image
Kursi delegasi Indonesia kosong saat PM Israel Benjamin Netanyahu hendak berpidato pada sesi Debat Umum Sidang ke-79 Majelin Umum PBB di New York, AS, Jumat, 27 September 2024. (ANTARA/HO-PTRI New York)

ORBITINDONESIA.COM - Delegasi Indonesia walkout dari ruangan Sidang ke-79 Majelis Umum PBB, di New York, Amerika Serikat, Jumat, 27 September 2024, sebagai bentuk protes saat PM Israel Benjamin Netanyahu hendak berpidato.

Forum riuh dengan banyaknya delegasi dari berbagai negara yang walkout.

Menurut Kemlu RI, sejumlah negara yang walkout merupakan negara anggota Organisasi Kerjasama Islam, Liga Arab, dan Gerakan Non Blok antara lain Kuwait, Iran, Pakistan, Malaysia, dan Kuba.

Baca Juga: Uni Eropa, Josep Borrel: Aliansi Global Wajib Dibentuk untuk Wujudkan Negara Palestina Merdeka

Israel dipandang sudah berkali-kali melanggar seruan PBB dan melanggar hukum humaniter internasional dengan serangan brutalnya di Gaza, yang sudah menewaskan lebih dari 41.000 warga Palestina.***

Sumber: Antara

Berita Terkait