DECEMBER 9, 2022
Nasional

Arvin Gumilang Imigrasi: Paspor Desain Baru Punya Fitur Pengaman Lebih Tinggi

image
Press briefing Direktorat Jenderal Imigrasi, Jakarta, Selasa 16 Juli 2024. (ANTARA)

ORBITINDONESIA.COM - Direktorat Jenderal (Ditjen) Imigrasi menyebut paspor dengan desain baru bakal memiliki fitur pengamanan yang lebih tinggi.

"Pada tanggal 17 Agustus ini akan diperkenalkan desain baru,” kata Ketua Tim Verifikasi Dokumen Perjalanan Direktorat Lalu Lintas Keimigrasian Arvin Gumilang dalam press briefing di Kantor Ditjen Imigrasi, Jakarta, Selasa 16 Juli 2024.

Ia mengatakan, perubahan desain paspor adalah wajar dan direkomendasikan oleh International Civil Aviation Organization (ICAO).

Baca Juga: Imigrasi Jatuhkan Sanksi kepada Ribuan WNA Sepanjang Semester 1 2024, Silmy Karim: Meningkat Dibanding Tahun Lalu

Negara di dunia, tamabhnya, dianjurkan untuk mengubah desain paspor seiring dengan perkembangan teknologi.

Katanya, perubahan desain paspor juga diperlukan mengingat berkembangnya bentuk-bentuk kejahatan. Misalnya, makin canggihnya keahlian untuk memalsukan dokumen.

Ia menegaskan pemilik paspor desain lama tidak diwajibkan mengganti paspornya jika desain baru telah diedarkan.

Baca Juga: Imigrasi Amankan 6 WNA Berpraktik Pelacuran Online di Jakarta Barat: Muncikarinya Laki-laki Asal Vietnam

"Apabila ingin mengganti, ya dipersilakan, tidak dilarang juga. Akan tetapi, tidak ada keharusan untuk mengganti desain paspor yang baru," ujarnya.

Dirjen Imigrasi Silmy Karim mengatakan desain baru paspor RI akan diluncurkan pada tanggal 17 Agustus 2024, bertepatan peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia. ***

Berita Terkait