Rusmin Sopian: Buku dari Bangka Selatan untuk Nusantara
- Penulis : Satrio Arismunandar
- Sabtu, 18 Mei 2024 11:22 WIB

Sementara dari kluster pelajar, sejumlah nama penulis muda Bangka Selatan lahir , diantaranya Musdah Quratul Aini dengan kumpulan cerpennya Disleksia, Khoiriah Apriza dengan buku Ayah, Aku Rindu, Putri Rahmawati dan para pelajar SMPN 2 Toboali dengan kumpulan cerpen Kupu-kupu Kertas.
Tak heran bila saat gebyar literasi tahun 2023 lalu, rak- rak display buku acara gebyar literasi itu dihiasi buku karya para penulis asal negeri Junjung Behaoh. Amat membanggakan.
Tahun ini akan lahir buku esai karya para esais Bangka Selatan yang tergabung dalam Inkubator literasi Pustaka Nasional yang merupakan kerjasama dengan Perpustakaan Nasional dan diterbitkan Perpusnas Press.
Baca Juga: Satupena Akan Diskusikan Buku di Era Digital, Dengan Pembicara Bagus M. Adam dan Jonminofri
Lima belas (15) esai dari esais Bangka Selatan akan siap menghiasi rak-rak buku perpustakaan di seluruh Indonesia.
Melalui buku karya para penulis dari Bangka Selatan, para penikmat buku akan melirik daerah yang memiliki sumber alam berupa pantai yang indah ini.
Lewat karya para penulis buku asal Negeri Junjung Behaoh ini daerah ini akan berdaya saing dengan daerah lainnya di Indonesia.
Orang boleh pandai setinggi langit, tapi selama ia tidak menulis, ia akan hilang di dalam masyarakat dan dari sejarah. Menulis adalah bekerja untuk keabadian.
( Pramoedya Ananta Toer )
Ayo kita menulis buku.
Selamat Hari Buku Nasional. ***