Imigrasi Semarang Siapkan Gerai Paspor di Kampus Universitas Diponegoro
- Penulis : M. Ulil Albab
- Minggu, 27 April 2025 18:46 WIB

ORBITINDONESIA.COM - Kantor Imigrasi Semarang, Jawa Tengah, akan membuka gerai layanan paspor di kampus Universitas Diponegoro (Undip) di Tembalang, Kota Semarang.
Kepala Imigrasi Semarang Guntur Hamonangan di Semarang, Minggu, 27 April 2025 mengatakan, unit kerja keimigrasian (UKK) tersebut akan menempati salah satu ruangan di gedung Muladi Doom.
"Selain pembuatan paspor juga tersedia layanan pengurusan izin tinggal bagi warga negara asing," katanya.
Baca Juga: Imigrasi Tangerang Amankan Dua Warga Negara China Bekerja Tanpa Izin
Menurutnya, untuk memudahkan pelayanan sudah disiapkan layanan pembuatan paspor untuk wilayah barat Semarang di Kantor Imigasi di Jalan Siliwangi, sedangkan untuk wilayah timur Semarang dilayani oleh unit kerja di GOR Manunggal Jati, Pedurungan.
Ia menyebut ruangan yang akan digunakan sebagai gerai Imigrasi di Muladi Doom telah siap.
"Dalam waktu dekat akan dibuat perjanjian kerja sama dengan Undip," katanya.
Baca Juga: Imigrasi Tangani WNA Asal Ghana yang Mengamuk di Kalibata City
Ia menuturkan, pertengahan 2025 nanti unit layanan pembuatan paspor di kampus Undip Semarang itu diharapkan sudah mulai beroperasi.
Warga Kabupaten Ungaran atau Kota Salatiga yang akan membuat paspor akan lebih dekat, tambahnya.***