DECEMBER 9, 2022
Internasional

Hamas Serahkan Jenazah Empat Sandera, Israel Bebaskan 596 Tahanan Palestina

image
Kelompok perlawanan Palestina di Gaza, Hamas (Foto: ANTARA)

Amani Sarahneh dari Masyarakat Tahanan Palestina mengatakan bahwa Israel telah menunda pembebasan 46 anak dan perempuan yang seharusnya juga dibebaskan.

Menurut dia, Israel menunda pembebasan mereka sampai proses identifikasi terhadap jenazah sandera selesai.

Hingga Rabu malam, Hamas telah membebaskan 33 warga Israel, termasuk delapan jenazah, dalam fase pertama gencatan senjata selama 42 hari yang berakhir akhir pekan ini.

Baca Juga: Hamas Bebaskan Tiga Sandera Israel di Tengah Gencatan Senjata Gaza

Menurut Israel, masih ada 59 warganya yang disandera di Gaza, 20 orang di antaranya diperkirakan masih hidup.

Mereka diharapkan bisa dibebaskan pada tahap kedua gencatan senjata, yang mengharuskan Israel menarik seluruh pasukannya dan mengakhiri perang secara permanen.

Gencatan senjata tahap pertama yang dimulai pada 19 Januari telah menghentikan agresi militer Israel di Gaza, yang telah menewaskan lebih dari 48.300 penduduknya dan menghancurkan wilayah kantong Palestina itu.***

Baca Juga: Israel Langgar Gencatan Senjata Gaza, Hamas Tunda Pembebasan Sandera

Halaman:

Berita Terkait