Dinkes Pamekasan, Jawa Timur Temukan 17 Orang Warga Terserang Penyakit Kusta
- Penulis : Mila Karmila
- Senin, 21 April 2025 05:40 WIB

ORBITINDONESIA.COM - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur menemukan sebanyak 17 orang warga di wilayah itu terserang penyakit kusta.
Kusta merupakan penyakit infeksi bakteri kronis yang menyerang jaringan kulit, saraf tepi, dan saluran pernapasan.
"Saat ini, ke 17 warga yang positif terserang kusta tersebut sedang menjalani perawatan intensif dalam pengawasan khusus tim medis Dinkes Pamekasan," kata Kepala Dinkes Pamekasan Saifudin di Pamekasan, Jawa Timur, Minggu, 20 April 2025.
Baca Juga: WOW, Fakta 914 Kendaraan Dinas Pemkab Pamekasan Nunggak Bayar Pajak! Bahkan Sejak Tahun 2017
Data penderita jenis penyakit yang juga dikenal penyakit Hansen ini berdasarkan laporan dari masing-masing dalam tiga bulan terakhir ini.
Ia menjelaskan penyakit kusta merupakan jenis penyakit menular melalui percikan ludah ketika pengidap batuk atau bersin. "Tetapi meski termasuk jenis penyakit menular, kusta merupakan jenis penyakit yang bisa disembuhkan," katanya.
Dinkes Pamekasan, sambung dia, menyediakan pemeriksaan dan pengobatan rutin secara gratis di berbagai fasilitas kesehatan terdekat.
Baca Juga: Penderita Penyakit Kusta di Indonesia Capai 13 Ribu Orang, Waspada Gejala Awal Seperti Panu
"Oleh karena itu, penderita kami harapkan untuk memanfaatkan secara optimal fasilitas yang disediakan pemerintah ini. Jangan sampai terlambat berobat, karena apabila pengobatan lambat dapat mengakibatkan penderitanya mengalami cacat permanen," katanya.
Kepala Dinkes Saifudin lebih lanjut menjelaskan penyakit kusta dibagi menjadi dua jenis, kusta basah dan kusta kering. Kusta basah membutuhkan waktu penyembuhan antara 12 hingga 18 bulan, sedangkan kusta kering antara enam hingga sembilan bulan.
"Dari 17 penderita yang kami temukan ini, tersebar di semua kecamatan yang ada di Pamekasan ini, namun yang terbanyak di Kecamatan Batumarmar dan Kecamatan Pasean," katanya.
Baca Juga: Dokter Mega Febrianora: Pasien Penyakit Jantung Diminta Terapkan Pola Makan Sehat Saat Lebaran
Di Kecamatan Batumarmar penderita kusta tercatat sebanyak enam kasus, sedangkan di Kecamatan Pasean sebanyak dua kasus.