Pilkada Jakarta: Airlangga Partai Golkar Sodorkan Pengusaha Jalan Tol Jusuf Hamka Dampingi Kaesang
- Penulis : Krista Riyanto
- Jumat, 12 Juli 2024 05:48 WIB
ORBITINDONESIA.COM – Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyodorkan kadernya pengusaha jalan tol Jusuf Hamka mendampingi Kaesang Pangarep jika maju di Pilkada Jakarta.
Demikian Airlangga Hartarto ketika menerima Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep di kantor DPP Partai Golkar Jakarta, Kamis 11 Juli 2024.
Menurut Airlangga, Jusuf Hamka akrab disapa Baba Alun ini memiliki kemampuan untuk menyelesaikan persoalan di Jakarta, terutama kemacetan.
Baca Juga: Pilkada Jakarta: Airlangga Hartarto Minta Tunggu Sikap Golkar Tentang Wacana Duet Anies - Kaesang
Airlangga mengatakan, persoalan utama Jakarta adalah infrastruktur. Dan, Jusuf Hamka memahami persoalan infrastruktur di Jakarta.
"Jakarta dengan penduduk 10 juta itu, kita harus bisa mengalahkan Thailand Bangkok untuk mengatasi kemacetan,” kata Airlangga.
"Untuk mendukung mas Ketum Mas Kaesang, seandainya beliau memilih Jakarta saya siapkan kader Partai Golkar yang sudah malang melintang di infrastruktur yaitu Baba Alun," tambahnya.
Baca Juga: Pilkada Jakarta: Partai Gerindra Lirik Anies Baswedan-Kaesang Pangarep
Meski demkian, Airlangga menyebut keputusan Pilkada Jakarta sedang berproses. Airlangga menyebut komunikasi politik Pilkada Jakarta masih dibahas di koalisi Indonesia maju. ***