DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Linda Pujiastuti Pacar Irjen Teddy di Atas Kapal Divonis 17 Tahun Penjara, Ini Hal yang Meringankannya

image
Kolase Linda Pujiastuti dan Irjen Teddy Minahasa dalam kasus peredaran narkoba.

ORBITINDONESIA.COM - Terdakwa Linda Pujiastuti alias Anita Cepu divonis kurungan penjara 17 tahun oleh majelis hakim Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Barat (Jakbar), Rabu, 10 Mei 2023.

Linda Pujiastuti terbukti terlibat dalam kasus peredaran narkoba bersama mantan Kapolda Sumatera Barat (Sumbar) Irjen Teddy Minahasa.

“Menjatuhkan pidana oleh karena itu kepada terdakwa (Linda Pujiastuti, Red) tersebut dengan pidana Penjara selama 17 tahun,” ujar Hakim Ketua Jon Sarman Saragih di Pengadilan Negeri Jakarta Barat, Rabu.

Baca Juga: Fakta Unik dari Knowhere, Tengkorak terbang dan Markas Superhero di film Guardians of the Galaxy Vol 3

Majelis hakim menerangkan bahwa vonis tersebut mempertimbangkan hal yang memberatkan dan meringankan terdakwa selama persidangan.

Hal yang memberatkan vonis 17 tahun penjara terdakwa Linda yakni perbuatannya yang meresahkan masyarakat dan bertentangan dengan program pemerintah.

“Perbuatan terdakwa bertentangan dengan program pemerintah yang sedang giat memberantas narkotika,” ujar Majelis Hakim.

Baca Juga: Selain tim Guardians of the Galaxy, inilah tim Superhero yang pernah diikuti oleh Star-Lord

Selain itu, hal yang memberatkan vonis tersebut yakni terdakwa menikmati hasil dari kejahatan yang dilakukannya sebagai perantara peredaran Narkotika.

Halaman:
1
2

Berita Terkait