DECEMBER 9, 2022
Ekonomi Bisnis

Wakil Menteri Investasi Yuliot Tanjung: Jakarta Gerbang Investasi di Indonesia

image
Yuliot Tanjung. (Antara)

ORBITINDONESIA.COM - Wakil Menteri Investasi Yuliot Tanjung mengatakan, Jakarta adalah gerbang investasi di Indonesia.

"Kami mengharapkan langkah Jakarta akan menjadi contoh bagi daerah lain yang juga menarik investasi," kata Yuliot di Jakarta, Rabu 31 Juli 2024 malam.

Menurutnya, realisasi investasi di Jakarta menjadi yang tertinggi nomor dua di Indonesia setelah Jawa Barat, dengan nilai investasi hingga semester I 2024 mencapai Rp120 triliun.

Baca Juga: Pemerintah Jakarta Sebar 25 Psikolog di Puskesmas dan Rumah Sakit Umum Daerah

Ia menjelaskan, Jakarta sebagai gerbang investasi di Indonesia yang memiliki sejumlah terobosan perlu ditiru oleh daerah lainnya, supaya bisa menggaet investor menanamkan modalnya di Indonesia.

"Karena investasi bisa mengalir antar daerah maka kita harapkan Jakarta sebagai pintu gerbang kegiatan ekonomi dan investasi di Indonesia," tuturnya.

Yuliot mengatakan, terobosan Jakarta untuk memudahkan investor cukup beragam, mulai yang usaha kecil, sedang, dan besar semua dilayani dengan cepat.

Baca Juga: Piala Presiden 2024: Borneo FC ke Final Setelah Singkirkan Persija Jakarta

Seperti layanan antarjemput perizinan yang dimiliki oleh Pemerintah Jakarta. Bahkan, kata Yuliot, pelaku usaha kecil maka perizinan bisa hanya lima menit.

"Investor juga membutuhkan infrastruktur, dan DKI untuk memberikan kenyamanan maka infrastruktur diperbaiki, jalan, air bersih dan lainnya diperbaiki," ujarnya.

Penjabat (Pj.) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengatakan realisasi investasi di Jakarta semester I 2024 mencapai Rp120 triliun atau 60 persen dari yang ditargetkan.

Baca Juga: Kedubes Maroko di Jakarta Merayakan 25 Tahun Raja Muhammad VI Bertakhta yang Ciptakan Kemajuan

Heru mengatakan, dengan capaian tersebut maka ia meyakini bahwa realisasi investasi di Jakarta bisa tercapai sesuai target Rp198 triliun pada akhir tahun 2024.

"Kami akan memberi kemudahan, dan menjamin kenyamanan bagi para investor. Kami yakin pada akhir tahun target tersebut dapat terealisasi," katanya. ***

Berita Terkait