DECEMBER 9, 2022
Olahraga

Persita Tangerang Datangkan 2 Pemain Asal Portugal Sandro Sene Anibal Embalo dan Igor Rodrigues

image
Logo Persita Tangerang

ORBITINDONESIA.COM - Persita Tangerang mendatangkan dua pemain asal Portugal Sandro Sene Anibal Embalo dan Igor Rodrigues untuk mengarungi kompetisi Liga 1 Indonesia 2024/2025.

Dikutip dari laman resmi klub, Jumat, 12 Juli 2024, keputusan Persita Tangerang ini sesuai kebutuhan tim di bawah pelatih Fabio Lefundes.

Sandro adalah pemain yang berposisi sebagai bek tengah dan bisa ditempatkan juga di bek kiri, sedangkan Igor memiliki posisi sebagai penjaga gawang.

Baca Juga: Persita Tangerang Tunjuk Fabio Lefundes Sebagai Pelatih

Baik Sandro maupun Igor mengakui jika merupakan hal yang mudah untuk memutuskan bergabung dengan Persita Tangerang karena berbagai hal positif.

"Ini menjadi kesempatan yang baik bagi kelanjutan karier sepak bola saya," ujar Sandro.

"Saya banyak mendengar tentang sepak bola Indonesia, sangat kompetitif dan intens. Apalagi dengan atmosfer dari suporter yang hadir di stadion," tambahnya.

Baca Juga: George Brown, dari Persebaya Surabaya Bergabung ke Persita Tangerang

Senada dengan Sandro, Igor juga mengaku merasakan sesuatu yang sama dan tak sabar untuk segera bermain.

"Ketika tawaran itu datang dari Persita, saya sangat senang dan antusias. Saya berbicara dengan pelatih dan juga pelatih kiper, saya merasa mereka sangat menginginkan saya. Jadi mudah untuk menerima tawaran in," ungkap Igor.

"Dan saya pun langsung mencari tahu tentang Indonesia. Saya juga memiliki beberapa teman yang bermain di Indonesia, jadi saya banyak mendapat informasi tentang sepak bola di sini," tambahnya.

Baca Juga: Ryuji Utomo, dari BaIi United Dipinjamkan ke Persita Tangerang

Mereka sudah menjalani latihan bersama tim beberapa hari terakhir.

Selain Sandro serta Igor, Persita Tangerang telah memiliki dua pemain asing Bae Sin Yeong asal Korea Selatan dan Javlon Guseynov asal Uzbekistan. ***

Berita Terkait