DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Inilah Profil Lengkap Karen Agustiawan yang Disebut Tersangka Kasus LNG Pertamina oleh Dahlan Iskan

image
Simak profil lengkap Karen Agustiawan lengkpadnegan perjanalan karir.

ORBITINDONESIA.COM- Karen Agustiawan, yang pernah menjabat sebagai Direktur Utama Pertamina, kini tengah menghadapi tuduhan korupsi terkait pengadaan Liquefied Natural Gas (LNG) di PT Pertamina (Persero) selama periode tahun 2011-2021.

Mantan Menteri BUMN, Dahlan Iskan, menyebut Karen Agustiawan sebagai tersangka dalam kasus ini setelah menjalani pemeriksaan oleh penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai saksi.

Pernyataan Dahlan Iskan terkait kasus Karen Agustiawan korupsi dikeluarkan dalam konferensi pers di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan, pada sore hari tanggal 14 September 2023.

Baca Juga: Seorang Jurnalis Klaim Temukan Tubuh Alien, Legislator Meksiko Gerak Cepat Gelar Sidang Terbuka

Saat ditanya oleh wartawan apakah Karen Agustiawan adalah tersangka dalam kasus tersebut, Dahlan Iskan menjawab dengan tegas, "Iya (tersangka)."

Karen Agustiawan mencatat sejarah sebagai wanita pertama yang menjabat sebagai Direktur Utama Pertamina, dan selama kepemimpinannya, ia mencapai banyak kesuksesan dalam perusahaan tersebut.

Perjalanan karier Karen di Pertamina dimulai ketika dia ditunjuk sebagai Staf Ahli Direktur Utama untuk Bisnis Hulu Pertamina pada tahun 2006.

Baca Juga: Di Bawah Ibnu Chuldun, Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta Raih 7 Penghargaan dari KPPN Jakarta V

Dengan kerja keras dan prestasinya, dia terus naik jabatan hingga akhirnya menjabat sebagai Direktur Hulu Pertamina, simak profil lengkap Karen Agustiawan.

Puncak karier Karen datang ketika dia dipercayakan untuk menjadi Direktur Utama Pertamina pada tahun 2009, menggantikan Ari Soemarno.

Halaman:

Berita Terkait