Masjid Muswardi Thaher di Lampung Diresmikan
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Kamis, 03 Agustus 2023 08:43 WIB
Muswardi kemudian mendirikan rumah Assyifa dan Rumah Sakit Islam di Metro yang kini berkembang pesat.
Pada 26 Januari 2015 Muswardi meninggal di rumahnya saat sedang salat ashar. Saat sedang ruku ia terjatuh dan meninggal di pangkuan isterinya, Murliati Thaher. Ia meninggalkan seorang isteri, empat anak dan 16 cucu.
Untuk memperingati jasanya dan melanjutkan perjuangannya, anak anaknya mendirikan masdjid yang namanya sama dengan ulama kondang ini, “Masjid Muswardi Thaher."
Peresmian masjid ini diadakan hari Kamis 3 Agustus 2023, dijadwalkan dihadiri walikota Bandar Lampung, Gubernur Lampung dan masyarakat Lampung. Acara akan dimulai dengan kata sambutan dari ketua Yayasan Al-Azhar Lampung, Afdi Muslim.
Menurut Elza Peldi Taher, yang adalah adik lelaki terkecil Muswardi Thaher, tauladan yang baik yang ditinggalkan Muswardi Thaher adalah seorang ulama harusnya meninggalkan warisan berupa buku sebagai hasil karya.
Atau, membangun institusi pendidikan agar jika kelak ia berpulang ide-idenya terus dikembangkan melalui institusi yang dibangunnya. Di sinilah letak penting kehadiran Muswardi Thaher.***