Rapat Perdana PSSI, Erick Thohir Bentuk Komite Adhoc Suporter dan Infrastruktur serta BTN Menuju Piala Dunia
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Sabtu, 18 Februari 2023 17:42 WIB
Masih menurut Erick, PSSI memiliki niatan untuk membangun training center bagi Tim Nasional Indonesia, olah karenanya PSSI juga membentuk Komite Adhoc Infrastruktur.
"Insya Allah minggu depan kita akan mengirimkan tim untuk mulai melihat tanahnya. Ini bagian komitmen PSSI membangun training center bersama," ujar pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN ini.
Dan untuk merealisasikan rencana membangun training center tersebut, PSSI akan mencoba mencari investor. Selain dari pada dana yang dijanjikan FIFA sebagai komitmen bersama.
"Insya Allah kalau memang kita serius, tahun depan training center ini sudah paling tidak punya empat lapangan latihan dan mungkin juga tempat pemusatan latihan para atlet," ungkap mantan presiden Inter Milan tersebut.
PSSI juga akan memastikan pembentukan Badan Tim Nasional (BTN) sebagai agenda besar agar Indonesia mampu berpentas di Piala Dunia.
Baca Juga: Profil dan Biodata Ratu Tisha yang Menjadi Waketum PSSI Dibawah Erick Thohir: Tanggal Lahir, Jejak Karir
"Kalau negara lain seperti India sudah punya blue print 2023-2047, kita juga tidak boleh ketinggalan. Karena itu salah satunya, BTN punya blue print jangka panjang bagaimana persiapan timnas,” tutup Erick Thohir menjelaskan.***