DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

BRI Liga 1: Prediksi dan Link Streaming PSIS Semarang Melawan Persib Bandung, Waktunya Kembali Ke Puncak

image
Berikut ini prediksi dan link streaming pekan ke-21 BRI Liga 1 antara PSIS Semarang melawan Persib Bandung di Stadion Jatidiri

 

ORBITINDONESIA – Pekan ke-21 BRI Liga 1 musim 2022/23 akan menyajikan duel eks perserikatan, PSIS Semarang melawan Persib Bandung

Bermain di Stadion Jatidiri, Semarang pada Selasa 31 Januari 2023 mulai pukul 16.30 WIB. kedua tim sedang menikmati periode positf di BRI Liga 1.

PSIS Semarang dengan modal dua kemenangan beruntun dan tanpa kebobolan sementara Persib Bandung catatkan 12 laga tak terkalahkan.

Baca Juga: BRI Liga 1: Faktor Keamanan, Laga Barito Putera Melawan PSIS Semarang Ditunda

PSIS akan menjaga trend ini saat menjamu Persib Bandung, terlebih bermain di rumah sendiri. Secara permainan jauh lebih solid pada putaran kedua, terutama dengan bergabungnya pemain baru.

Sementara itu, Persib Bandung datang dengan ambisi untuk merebut kembali puncak klasemen BRI Liga1 dari rival abadi mereka, Persija Jakarta.

Saat ini mereka turun di peringkat ketiga, setelah Persija Jakarta dan PSM Makassar raih hasil positf dalam pertandingan mereka.

Rekor Persib Bandung saat menghadapi PSIS Semarang pun bagus dengan tidak kalah dalam lima pertemuan terakhir bisa menjadi modal tersendiri.

Baca Juga: BRI Liga 1: Kayak Abg Labil, Jonathan Cantillana Hapus Postingan yang Berkaitan dengan PSIS Semarang

Soal kebugaran, PSIS Semarang lebih bugar daripada Persib Bandung setelah tidak bermain di pekan ke-20 yang sejatinya bertandang ke kandang Barito Putera namun dibatalkan terkait izin kepolisian

Mendapatkan waktu istirahat dan persiapan lebih banyak, caretaker PSIS, Muhammad Ridwan, optimistis bisa meladeni Maung Bandung.

Meski demikian, Muhammad Ridwan tetap menyoroti beberapa kekurangan yang mesti diperbaiki Laskar Mahesa Jenar.

"Banyak yang dievaluasi. Saat laga versus Arema FC, lawan juga banyak mendominasi dan menciptakan peluang. Kami evaluasi sisi pertahanan dan penguasaan bola," katanya.

Baca Juga: BRI Liga 1: Sah, Persib Bandung Gaet Bek Kiri Persija Jakarta

Beberapa pemain baru macam Adi Satryo, Brandon Schneumann, dan Ryo Fujii diharapkan kembali tampil solid bersama pilar lama macam Carlos Fortes dan Taisei Marukawa.

Sementara sejak ditangani Luis Milla, Persib Bandung sedikit berbeda dimana catatkan 12 laga tanpa kekalahan bukanlah yang mudah.

Karakter Ciro Alves Cs saat ini tidak pernah menyerah sampai detik akhir, mereka beberapa kali dibuat frustasi oleh lawan namun akhirnya bisa menemukan gol pemecah kebuntuan dan itu yang diharakan di kandang PSIS

Kombinasi David Da Silva dan Ciro Alves sudah pasti akan jadi andalan, ditambah pemain lain macam Beckham Putra dan Marc Klok.

Baca Juga: BRI Liga 1: Persib Bandung Melawan Borneo FC, Maung Bandung Kudeta Persija Di Klasemen

Rekrutan anyar Rezaldi Hehanusa juga bisa melakoni debut di Stadion Jatidiri, tapi itu tergantung keputusan pelatih.

Head to head PSIS Semarang melawan Persib Bandung

13 Agustus 2022 – Persib Bandung 2-1 PSIS Semarang

15 Februari 2022 – Persib Bandung 0-0 PSIS Semarang

26 Oktober 2021 – PSIS Smearang 0-1 Persib Bandung

6 November 2019 – Persib Bandung 2-1 PSIS Semarang

21 Juli 2019 – PSIS Semarang 0-1 Persib Bandung

Dari paparan di atas, OrbitIndonesi prediksi pertandingan akan berjalan sengit dengan saling jual beli serangan serta tentunya drama dan kartu pun tidak luput dari pertandingan ini, namun kedudukan akhir dari kedua tim adalah imbang 1-1

Pertandingan PSIS Semarang melawan Persib Bandung yang berlangsung di Stadion Jatidiri, Semarang ini dimulai pukul 16.30 WIB yang disiarkan secara langsung oleh Indosiar dan layanan streaming Vidio.com dengan klik di sini.

Berita Terkait