DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Hasil FP1 MotoGP Aragon : Sempat Crash, Aleix Espargaro Tetap Unggul

image
Pebalap Aprilia Racing Aleix Espargaro raih posisi puncak dalam latihan bebas 1 (FP1) di MotoGP Aragon, Spanyol

 

ORBITINDONESIA – Pebalap Aprilia Racing, Aleix Espargaro catatkan waktu dengan manis saat melakukan latihan bebas pertama di ajang MotoGP Aragon, Spanyol

Mengaspal di MotorLand Aragon, Espargaro catatkan waktu 1:49,349 detik, dibuntuti oleh Quartararo yang menggunakan sasis musim 2023, sementara pebalap Marc Marquez mengisi posisi 10.

Meski begitu, keadaan tidak selalu baik bagi pebalap Spanyol ini, dirinya sempat alami insiden crash dan terjatuh, beruntung insiden yang dialaminya tidak terlalu bahaya dan tak sampai terlempar dari lintasan.

Baca Juga: MotoGP Aragon : Kans Marquez Naik Podium Hanya 1 Persen

Pebalap lain yang nampak kesulitan adalah pebalap Yamaha, Fabio Quartararo, walau dengan sasis baru Yamaha, dirinya tidak bisa menunjukkan kecepatannya dan sempat berada di posisi ketujuh.

Meski demikian, pada akhirnya Espargaro menjadi tercepat di sesi FP1, sementara Francesco Bagnaia menempel di possi kedua, sedangkan pebalap Suzuki Ecstar, Alex Rins berada di peringkat tiga.

Sementara itu pebalap Repsol Honda Marc Marquez sukses dengan comebacknya pada sesi FP1 berhasil menduduki peringkat ke-11 di bawah Luca Marini dari Mooney VR46.

Baca Juga: Perdana, FIA Umumkan Natalie Robyn Sebagai CEO

Pasca sesi FP1 berakhir, ada insiden aneh di motor Aprilia milik Espargaro, dimana motornya alami masalah teknis ketika berlatih start, namun motornya mengalami kerusakan, beruntung sesi FP1 sudah berakhir.

Berikut Hasil FP1 MotoGP Aragon

1. Aleix Espargaro - Aprilia Factory
2. Francesco Bagnaia- Ducati Lenovo
3. Alex Rins – Suzuki Ecstar
4. Takaaki Nakagami LCR Honda
5. Johann Zarco - Pramac Ducati
6. Enea Bastianini – Gresini Ducati
7. Miguel Oliveira – Red Bull KTM
8. Fabio Qartararo – Monster Yamaha
9. Franco Morbidelli – Monster Yamah
10. Luca Marini – Mooney VR 46 Ducati
11. Marc Marquez – Repsol Honda
12. Jorge Martin – Pramac Ducati
13. Jack Miller – Ducati Lenovo
14. Marco Bezzecchi – Mooney VR46 Ducati
15. Maverick Vinales – Aprilia Factory
16. Cal Crutchlow – RNF Yamaha
17. Joan Mir – Suzuki Ecstar
18. Alex Marquez – LCR Honda
19. Pol Espargaro – Repsol Honda
20. Brad Binder – Red Bull KTM
21. Fabio Di Giannantonio – Gresini Ducati
22. Remy Gardner – KTM Tech 3
23. Raul Fernandez – KTM Tech 3
24. Darryn Binder – RNF Yamaha ***

 

Berita Terkait