Waspada Polusi Udara, Berikut Tips Menjaga Diri dan Keluarga Dari Paparan Penyakit yang Ditimbulkan
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Senin, 19 Juni 2023 22:51 WIB
ORBITINDONESIA.COM - Paparan polusi udara terus menerus dalam jangka waktu yang lama dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan serius.
Salah satu dampak polusi udara bagi tubuh manusia adalah munculnya penyakit pada sistem pernafasan manusia.
Tingginya polusi udara di beberapa daerah di Indonesia menyebabkan anak-anak dan bayi rentan terhadap penyakit pernafasan.
Baca Juga: PARAH, Polusi Udara di Jakarta 8 Kali Lebih Tinggi dari Ambang Batas yang Ditetapkan WHO, Ini Penyebabnya
Dilansir dari Kementerian Kesehatan RI melalui akun Twitternya @KemenkesRI, beberapa kota besar di Indonesia memiliki tingkat polutan yang tinggi.
Menurut data dari situs Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, sejumlah kota di Indonesia masuk dalam kategori tidak sehat akibat polusi udara.
Kota-kota yang sudah melampaui nilai panduan kualitas udara tahunan WHO antara lain:
Baca Juga: Raffi Ahmad Raih Pengharagaan Internasional Kalah Bersaing dengan BTS dan BLACKPINK di Asia
DKI - Lubang Buaya : (AQI 105) - tidak sehat - SO2 (sulfur dioksida)
Kota Tangerang : (AQI 131) - tidak sehat - PM 2.5
Kota Tangerang Selatan: (AQI 113) - tidak sehat PM 2.5
Baca Juga: Kapan 1 Dzulhijjah 2023 Menurut Pemerintah, Simak Penjelasan lengkap dengan Niat dan Jadwal Puasa
Parameter tersebut dinilai dari indeks kualitas udara (AQI) dengan acuan sebagai berikut:
Baik : AQI 0 - 50
Sedang : AQI 51 - 100
Baca Juga: Pemerintah Tetapkan Idul Adha Jatuh pada Tanggal 29 Juni 2023
Tidak sehat untuk populasi sensitif : AQI 101 - 150
Tidak sehat : AQI 151 - 200
Sangat tidak sehat : AQI 201 -300
Baca Juga: Kasus Bunuh Diri Makin Marak, Jagalah Kesehatan Mental dengan Menanyakan Hal Ini pada Diri Anda
Berbahaya : AQI diatas 300
Kondisi ini akan berdampak buruk bagi kesehatan manusia, terutama bagi bayi, anak-anak, orang tua/lansia, dan orang dengan penyakit tertentu/komorbid.
Selain gangguan pernapasan, dampak polusi udara juga dapat menyebabkan penyakit kardiovaskuler, mata, hingga otak.
Baca Juga: Usai Pengumuman Endemi, Jokowi Pastikan Perawatan Pasien COVID 19 Tidak Lagi Gratis!
Berikut dampak polusi udara bagi organ tubuh:
1. Penurunan fungsi paru
2. Penyakit paru obstruktif kronis
Baca Juga: Raffi Ahmad Raih Pengharagaan Internasional Kalah Bersaing dengan BTS dan BLACKPINK di Asia
3. Penurunan fungsi otak
4. Peningkatan tekanan darah
5. Radang paru-paru
Baca Juga: Selama Libur Sekolah, Taman Mini Indonesia Indah Siapkan Permainan dan Seni Trasional Tradisional
6. Asma dan mengi
7. Kanker Paru-paru
8. Kejang jantung
Baca Juga: Inge Anugrah Cuekin Wartawan Ketika Tanya Tentang Permintaan Ari Wibowo Tinggalkan Apartemen
9. Katarak
Untuk mencegah paparan polusi menyerang tubuh kita, berikut tips menjaga diri dan keluarga dari paparan polusi udara:
Dalam ruangan:
1. Memasang air conditioner (AC)
2. Memasang pembersih udara (air purifier)
3. Memantau kualitas udara melalui situs atau aplikasi yang sudah tersedia (ISPU, INARISK, nafas.id, Air Quality Monitoring Application, IQ Air, Air Visual, dan sebagainya.
Baca Juga: Hebat Selain SATRIA 1, Ternyata Indonesia Miliki 25 Satelit untuk Penunjang Infrastruktur Digital Masyrakat
4. Menempatkan tanaman pembersih udara seperti tanaman lidah mertua.
5. Mengkonsumsi multivitamin.
6. Menutup jendela jika polusi udara ambien tinggi.
Baca Juga: Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta Buka Klinik Kekayaan Intelektual Bergerak di Balaikota
7. Menambah frekuensi pembersihan lantai rumah dan perabot.
8. Jangan merokok.
9. Memenuhi kebutuhan air putih setiap hari minimal 2 liter untuk orang dewasa.
10. Membuka jendela dan pintu rumah pada pagi hari sehingga terjadi pertukaran udara dalam rumah.
Diluar ruangan:
1. Gunakan masker saat bepergian, disarankan memakai masker jenis N95/KN95/KF94
Baca Juga: Menyambut Hari Raya Idul Adha 2023, Catat Inilah 3 Golongan Orang yang Berhak Menerima Daging Kurban
2. Segera mandi setelah keluar rumah.
3. Hindari paparan asap rokok.
4. Selalu cuci tangan pakai sabun.
Baca Juga: FIFA Matchday: Indonesia Melawan Argentina, Garuda Melawan Buat Sang Juara Dunia Menang dengan Susah Payah
5. Hindari bepergian saat jam padat.
Itu dia beberapa hal yang bisa kamu lakukan untuk melindungi diri sendiri dan keluarga kalian dari paparan polusi udara yang berbahaya bagi kesehatan.***
Dapatkan informasi menarik lainnya dari ORBITINDONESIA.COM di Google News.