DECEMBER 9, 2022
Ekonomi Bisnis

Inilah Harga Bahan Bakar Minyak di Pertamina, Shell, Vivo, dan BP Jelang Lebaran

image
Suasana mengisi bahan bakar minyak (BBM) di stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) Shell di Jakarta, Kamis 9 Maret 2023. (ANTARA)

ORBITINDONESIA.COM - Harga bahan bakar minyak (BBM) di stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) Pertamina, Shell, Vivo, dan BP pada pekan keempat Maret, menjelang periode Lebaran 2025, tidak mengalami perubahan atau tetap sejak awal Maret 2025.

Dikutip dari laman resmi Pertamina di Jakarta, Senin, harga BBM di SPBU Pertamina tidak mengalami perubahan sejak 1 Maret 2025.

Rincian harga BBM SPBU Pertamina di provinsi dengan pajak bahan bakar kendaraan bermotor (PBBKB) sebesar 5 persen, termasuk Jakarta, sebagai berikut:

Baca Juga: Menteri BUMN Erick Thohir: Kereta Cepat Whoosh Pangkas Jarak Tempuh dan Hemat BBM Rp3,2 Triliun per Tahun

Pertalite: Rp10.000 per liter;
Pertamax: Rp12.900 per liter;
Pertamax Turbo: Rp14.000 per liter;
Pertamax Green 95: Rp13.700 per liter;
Dexlite: Rp14.300 per liter; dan
Pertamina Dex: Rp14.600 per liter.

Harga BBM di SPBU Shell juga tidak mengalami perubahan sejak 1 Maret 2025. Adapun rincian harga BBM di SPBU Shell sebagaimana yang dikutip dari laman resmi SPBU Shell adalah sebagai berikut:

Shell Super: Rp13.590 per liter;
Shell V-Power: Rp14.060 per liter;
Shell V-Power Diesel: Rp14.760 per liter; dan
Shell V-Power Nitro+: Rp14.240 per liter.

Baca Juga: Masyarakat Transportasi Indonesia Usul ke Pemerintah Agar Ojek di Jakarta Dapat BBM Bersubsidi

Selanjutnya, harga BBM di SPBU BP juga tercatat tidak berubah sejak 1 Maret 2025. Berikut ini adalah rincian harga BBM di SPBU BP:

BP 92: Rp13.300 per liter;
BP Ultimate: Rp14.060 per liter; serta
BP Diesel Ultimate: Rp14.760 per liter.

Harga BBM di SPBU Vivo sempat turun Rp190 per liter untuk BBM jenis Revvo 90 pada awal Maret 2025. Dikutip dari akun resmi instagram SPBU Vivo dari Jakarta, Selasa (4/3), harga Revvo 90 turun Rp190 per liter, dari yang sebelumnya Rp13.390 per liter menjadi Rp13.200 per liternya.

Baca Juga: Pertamina Patra Niaga dan Pemkot Bitung, Sulawesi Utara Mengambil Sampel BBM

Berikut ini adalah rincian harga BBM di SPBU Vivo:

Halaman:

Berita Terkait