DECEMBER 9, 2022
Nusantara

Susur Sungai Mahakam Akhiri Kegiatan Peserta MTQ Nasional di Samarinda Kalimantan Timur

image
Para kafilah MTQN ke-30 mengikuti kegiatan susur Sungai Mahakam dengan titik start di Dermaga Sanarinda menuju perairan Tenggarong dan kembali ke Dermaga Samarinda. ( ANTARA/HO-Diskominfo Kaltim)

Tiap tempat memberikan cerita, Refil yang mengikuti cabang lomba Kaligrafi kontemporer dalam ajang MTQ Nasional Ke-30 ini mengaku telah mengikuti 2 perlombaan MTQ Nasional sebelumnya yakni di Provinsi Kalimantan Selatan dan Sumatera Barat. Perhelatan di Kalimantan Timur tahun ini, menjadikan kali ketiga Refil turut serta dalam event akbar ini.

“Pengalaman di sini menjadi ilmu dan kisah penuh kesan tak terlupakan, yang nantinya akan saya bawa pulang dan ceritakan di daerah asal saya,” imbuh pria kelahiran Lumajang tersebut.

Momen menyusuri Sungai Mahakam ini meninggalkan kesan mendalam di hati peserta.

Baca Juga: Seni Tradisional Kutai Berupa Tarsul dan Tari Jepen Awali Peluncuran Logo MTQ Nasional XXX di Kalimantan Timur

Pengalaman ini diharapkan tidak hanya menjadi kenangan indah, tetapi juga momen yang mempererat tali silaturahmi antarsesama, dalam sejuknya pemandangan dari sungai yang menjadi urat nadi kehidupan warga Bumi Etam.***

Halaman:
1
2
Sumber: Antara

Berita Terkait