DECEMBER 9, 2022
Olahraga

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Ragnar Oratmangoen dan Maarten Paes Bawa Indonesia Imbangi Saudi Arabia

image
Pemain Indonesia usai mencetak gol ke gawang Saudi Arabia. (Instagram @pssi)

ORBITINDONESIA.COM – Ragnar Oratmangoen dan Maarten Paes membawa tim nasional (Timnas) Indonesia mengimbang Saudi Arabia 1-1  di pertandingan Grup C putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Jumat 6 September 2024 dini hari WIB.

Gol Indonesia dicetak oleh Ragnar Oratmangoen pada menit ke-19. 

Sedankan Maarten Paes menyelamatkan Indonesia dari kebobolan setelah ia menghalau bola tendangan penalti pemain Saudi Arabia Al Dawsari.

Baca Juga: Sandy Walsh Bantu KV Mechelen Menang Melawan OH Leuven: Bermain Penuh

Tendangan kaki kiri Ragnar sempat membentur kaki bek klub Liga Belgia KV Mechelen Sandy Walsh yang kemudian masuk ke gawang, yang membuat kiper Saudi  Arabia Mohammed Al Owais terdiam.

Saudi Arabia mencetak gol melalui gelandang Musab Aljuwayr menit ke-45+3 yang berubah arah akibat membentur badan bek Indonesia Calvin Verdonk.

Pada pertandingan itu, Indonesia tampil mengejutkan dengan menjalankan permainan menyerang.

Baca Juga: Ragnar Oratmangoen Melanjutkan Kariernya Bersama Klub Milik Pengusaha Indonesia Sihar Sitorus FC Dender di Belgia

Disaksikan ribuan pendukung Merah Putih, Indonesak tidak gentar melawan nama besar Saudi Arabia. Indonesia terus menekan Saudi Srabia sejak menit awal.

Strategi itu berbuah gol pada menit ke-19 oleh Ragnar Oratmangoen yang membuat Arab Saudi terpacu untuk mencari gol penyeimbang.

Namun, Indonesia memiliki jawaban untuk setiap serangan lawan. Memakai formasi 5-4-1 ketika tidak menguasai bola, Indonesia meredam gempuran Saudi Arabia.

Baca Juga: Jay Idzes Bangga Jadi Pemain Indonesia Pertama yang Bermain di Serie A Liga Italia

Pemain bertahan Indonesia yang dipimpin bek tengah sekaligus kapten Jay Idzes memperlihatkan performa yang solid.

Idzes, Sandy Walsh, Nathan Tjoe A On, Rizky Ridho dan Calvin Verdonk bahu membahu menghalau tusukan  pemain Saudi Arabia.

Akan tetapi, pada menit ke-45+3, Arab Saudi menyamakan kedudukan lewat Musab Aljuwayr. Paruh pertama pun berakhir sama kuat 1-1.

Baca Juga: Maarten Paes Sudah Berlatih Bersama Timnas Indonesia di Jeddah

Susunan pemain

Arab Saudi: Mohammed Al Owais-kiper, Sultan Al Ghannam, Ali Lajami, Ali Al Bulayhi, Moteb Alharbi (33'-Saud Abdulhamid), Hassan Al Tambakti, Musab Aljuwayr, Salem Al Dawsari (kapten), Abdullah Al Khaibari, Mohammed Kanno, Abdullah Radif.

Indonesia: Maarten Paes, Calvin Verdonk, Jay Idzes (kapten), Rizky Ridho, Nathan Tjoe A On, Sandy Walsh, Thom Haye, Ivar Jenner, Ragnar Oratmangoen, Witan Sulaeman, Rafael Struick. ***

Berita Terkait