DECEMBER 9, 2022
Nusantara

Kalimantan Timur Pasang Umbul-umbul di Sepanjang Jalan Menuju Ibu Kota Negara Nusantara

image
Ilustrasi - Ibu Kota Negara Nusantara.

ORBITINDONESIA.COM - Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur memasang umbul-umbul di sepanjang jalan menuju Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara menyambut upacara nasional hari ulang tahun ke-79 Republik Indonesia.

"Kami terus memantapkan diri,” kata Sekretaris Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kalimantan Timur Ahmad Firdaus Kurniawan di Samarinda, Sabtu 3 Agustus 2024.

Menurutnya, pemasangan umbul-umbul ini adalah hasil dari rapat koordinasi bersama Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) dan pemerintah daerah.

Baca Juga: Presiden Jokowi Jelajahi Ibu Kota Negara Nusantara dengan Bermotor Bersama Selebritis

Menurutnya, ada dua jalur utama yang akan dipasangi umbul-umbul.

Pertama, dari Bandar Udara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan Balikpapan menuju simpang jalan tol Samboja, kemudian masuk ke arah Kecamatan Sepaku, Penajam Paser Utara.

Jalur kedua adalah dari Bandar Udara Sepinggan menuju Kariangau, lalu melewati jembatan Pulau Balang dan terus menuju IKN.

Baca Juga: Kantor Presiden di Ibu Kota Negara Nusantara Diberi Nama Istana Garuda

“Pemasangan umbul-umbul ini ditargetkan selesai sebelum kirab bendera pusaka 10 Agustus 2024.”

Dia berharap pemasangan umbul-umbul ini akan memberi kesan dan semangat merayakan kemerdekaan.

“Kami ingin memberikan kesan yang mendalam bagi para tamu undangan maupun masyarakat yang hadir,” katanya. ***

Berita Terkait