Kualifikasi Piala Asia U17 2025: Indonesia di Grup G Bersama Australia, Kuwait, Kepulauan Mariana Utara
- Penulis : Krista Riyanto
- Kamis, 13 Juni 2024 18:42 WIB
ORBITINDONESIA.COM – Tim nasional (Timnas) Indonesia U16 tergabung di Grup G kualifikasi Piala Asia U17 2025 Saudi Arabia setelah pengundian di Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis 13 Juni 2024 siang waktu setempat.
Dilansir dari laman resmi AFC, Kamis, Indonesia yang berasal dari pot kedua tergabung dengan Australia (pot 1), Kuwait (pot 3) dan Kepulauan Mariana Utara (pot 4).
Babak kualifikasi rencananya akan dihelat pada 19 hingga 27 Oktober di Kuwait.
Baca Juga: Kulifikasi Piala Asia U20 2025: Indonesia di Grup F Bersama Yaman, Timor Leste, dan Maladewa
Indonesiau akan menghadapi tantangan berat pada perebutan tiket lolos ke Piala Asia U17, karena harus mengamankan status juara grup atau menjadi lima peringkat kedua terbaik.
Secara keseluruhan, turnamenini diikuti oleh 43 negara dan dibagi menjadi 10 grup dengan tujuh grup berisi empat negara dan tiga grup berisi lima negara.
Hasil drawing:
Grup A: Iran, Jordania (H), Suriah, Hong Kong, Korea Utara.
Grup B: Afghanistan, Bangladesh, Kamboja (H), Filipina, Macau.
Grup C: Korea Selatan, China (H), Bahrain, Bhutan, Maladewa.
Grup D: Thailand (H), India, Brunei Darussalam, Turkmenistan.
Grup E: Uzbekistan, Irak, Chinese Taipei (H), Palestina.
Grup F: Jepang, Qatar (H), Mongolia, Nepal
Grup G: Australia, Indonesia, Kuwait (H), Kepulauan Mariana Utara.
Grup H: Malaysia, Laos (H), Uni Emirat Arab, Lebanon.
Grup I: Yaman, Vietnam (H), Kyrgyzstan, Myanmar.
Grup J: Tajikistan, Oman, Singapura (H), Guam. ***
Tangkapan layar - Dua pemain muda Bali United Youth menjalani pemusatan latihan bersama Timnas U16 di Solo, Selasa 11 Juni 2024. (ANTARA/Baliunitedfc)