DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Jadwal Liga 1: Persikabo Melawan Persija Jakarta Disiarkan Langsung di Indosiar Minggu Malam

image
Persikabo akan melawan Persija Jakarta di Stadion Pakansari, akankah Persikabo meneruskan tren positif?

ORBITINDONESIAPersikabo akan bertanding menghadapi Persija Jakarta dalam lanjutan pekan ke-4 ajang kompetisi BRI Liga 1 musim 2022/2023.

Pertandingan antara Persikabo dengan Persija Jakarta akan digelar di Stadion Pakansari, Bogor, Minggu, 14 Agustus 2022.

Laga yang akan mempertemukan Pesikabo yang kini berada di peringkat 3 klasemen sementara BRI Liga 1, dengan Persija Jakarta yang berada di peringkat 9 klasemen akan berlangsung seru.

Baca Juga: Prilly Latuconsina Mengaku Pernah Jadi Korban Perundungan Waktu Kecil Gara-Gara Fisik

Baca Juga: Aktor Na In Woo Bakal Bintangi Drama Baru See You After Work, Ini Sinopsisnya

Pertandingan antara Persikabo yang akan berhadapan dengan Persija Jakarta akan disiarkan secara langsung di stasiun televisi Indosiar mulai pukul 20.30 WIB.

Persikabo saat ini sudah mengemas 9 poin dari 3 kali kemenangan beruntun di ajang BRI Liga 1 musim 2022/2023.

Sementara itu Persija Jakarta baru sanggup mengoleksi 4 poin dari 1 kali kemenangan, dan 1 kali hasil seri serta satu kali kalah.

Baca Juga: Innailaihi, Ini Daftar Nama 89 Jemaah Haji Indonesia yang Wafat di Tanah Suci Hingga 13 Agustus 2022

Baca Juga: Bad Decisions BTS, Benny Blanco, dan Snoop Dogg Mulai Menjamah Tangga Lagu di Inggris

Untuk itulah laga ini patut ditonton, menyimak bahwa tim Macan Kemayoran akan berjuang mati-matian mendapaykan poin maksimal kala melawan Persikabo Minggu malam esok.

Prediksi Susunan Pemain

Persikabo 1973 (5-3-2): Dicky Indrayana; Lucky Oktavianto, Sahrul Lasenari, Manahati Lestusen, Lucas Gama, Gilang Ginarsa; Tegar Infantri, Rony Sugeng, Munadi; Dimas Drajad, Gustavo Tocantins.

Persija Jakarta (3-4-3) Andritany Ardiansyah; Hansamu Yama Pranata, Maman Abdurrahman, Ondrej Kudela; Frengky Missa, Syarian Abimanyu, Hanno Behrens, Firza Andika; Riko Simanjuntak, Michael Krmencik, Abdulla Yusuf Helal.***

Berita Terkait