Terkuak Cristiano Ronaldo Bukan Idaman Chelsea, Pemain Ini Buka Suara
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Senin, 12 September 2022 18:47 WIB
ORBITINDONESIA - Chelsea dirumorkan tertarik dengan mega bintang Cristiano Ronaldo dalam bursa saga transfer.
Pada bursa transfer musim panas beberapa waktu lalu, Chelsea merupakan salah satu klub yang santer dikaitkan dengan penyerang 37 tahun tersebut.
Seperti diketahui bahwa Cristiano Ronaldo memang berencana hengkang dari Old Trafford sempat dikaitkan dengan sejumlah klub papan atas Eropa termasuk Chelsea.
Baca Juga: Alasan Tidak Hafal Pancasila, Pengunduran Diri Ketua DPRD Kabupaten Lumajang Ditolak Gerindra
Kabar itu muncul setelah pemilik baru Chelsea, Todd Boehly, tertarik mendatangkan kapten Timnas Portugal tersebut demi memperkuat lini depan timnya di musim 2022-2023.
Kala itu, Thomas Tuchel masih menjabat sebagai pelatih The Blues -julukan Chelsea– tidak tertarik mendapatkan jasa Cristiano Ronaldo.
Namun, setelah dipecat Chelsea dan Thomas Tuchel serta ditunjuknya Graham Potter sebagai pelatih baru, memunculkan kabar tentang kemungkinan pindahnya peraih lima Ballon d’Or itu ke Stamford Bridge.
Baca Juga: Aubameyang Diprediksi Jadi Mesin Gol Chelsea
Pakar transfer ternama asal Italia yakni Fabrizio Romano, Cristiano Ronaldo saat ini masih memfokuskan kariernya di Manchester United. Fabrizio Romano juga menjelaskan prioritas The Blues sendiri bukanlah Cristiano Ronaldo.
“Pemahaman saya saat ini adalah tidak ada pembicaraan tentang Cristiano Ronaldo karena Chelsea sibuk dengan prioritas yang berbeda, termasuk direktur baru,” kata Fabrizio Romano.
“Itu berarti masih terlalu dini untuk mengetahui tentang niat Chelsea pada bulan Januari nanti,” lanjutnya.
Baca Juga: Viral Ketua DPRD Kabupaten Lumajang Tidak Hafal Pancasila, Ini Profilnya
Chelsea telah mendatangkan sejumlah pemain pada bursa transfer musim panas lalu termasuk memboyong eks penyerang Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang dari Barcelona.
Dengan adanya Aubameyang di sektor depan Chelsea, dipercaya tidak akan ada ruang bagi Ronaldo jika hengkang ke Stamford Bridge meski pada bulan Januari nanti ketika jendela transfer dibuka kembali.
Oleh sebab itu, kemungkinan Cristiano Ronaldo bakal bertahan di Old Trafford. Ia wajib meningkatkan performanya jika ingin dipercaya pelatih Manchester United, Erik Ten Hag, sebagai pemain utama.