Kesulitan Cari Bahan Makanan, 6 Orang di Kabupaten Puncak, Papua Meninggal
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Sabtu, 29 Juli 2023 07:19 WIB
ORBITINDONESIA.COM- Sebanyak enam orang di dua distrik Kabupaten Puncak, Papua meninggal setelah mengalami kesulitan mencari bahan makanan.
Sekda Pemkab Puncak, Darwin Tobing mengatakan akibat cuaca ekstrem yang terjadi sejak Juni 2023 membuat banyak tanaman menjadi mati. Masyarakat pun akhirnya kesulitan mencari bahan makanan.
Darwin melanjutkan, dari laporan yang diterima enam orang yang meninggal itu masing-masing berasal dari Distrik Agandugume dan Distrik Lambewi, Papua.
Baca Juga: Netizen Kaget, Bangun Pagi Lihat Logo Twitter Berubah Jadi Huruf X, Ini Penjelasan Elon Musk
"Rata-rata warga yang meninggal akibat kelelahan dan mengalami buang air yang disertai darah," katanya, dikutip dari Antara, Sabtu 29 Juli 2023.
Bahkan, kata dia, ada seorang ibu terpaksa melahirkan bayinya secara prematur karena kelelahan saat mencari makan yang menyebabkan bayinya meninggal sesaat setelah dilahirkan.
Menurut dia, cuaca ekstrem yang dialami di kedua distrik itu terjadi sejak bulan Juni lalu yang mengakibatkan tanaman mati hingga masyarakat kesulitan bahan makanan.
Baca Juga: Bursa Transfer 2023, Sadio Mane Merapat di Al Nassr, Jadi Sekutu Cristiano Ronaldo dan Alex Telles
Pemda Puncak, kata Tobing, setelah mendapat laporan berupaya mengirimkan bantuan namun tidak ada perusahaan penerbangan yang mau menerbangkan pesawatnya ke Agandugum.
Masyarakat sudah memberikan jaminan keamanan bagi pesawat yang membawa bantuan terbang ke Agandugume sehingga bantuan dari pemda diturunkan di Sinak yang kemudian diangkut dengan berjalan kaki selama dua hari.