Pujian Mengalir Deras kepada Kapolri, Tapi Publik Menanti Pengumuman Motif Penembakan Brigadir J
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Rabu, 10 Agustus 2022 15:01 WIB
ORBITINDONESIA – Begitu kepolisian menetapkan Irjen Polisi Ferdy Sambo menjadi tersangka, pujian dari segala penjuru mengalir deras kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
Anggota Komisi III DPR RI Habiburokhman misalnya. Ia mengapresiasi Kapolri dan jajarannya dalam mengungkap pembunuhan terhadap Brigadir J secara gamblang.
"Kami mengapresiasi Pak Kapolri," tambah Habiburokhman kepada wartawan, Selasa 9/ Agustus 2022.
Baca Juga: Huh Yunjin LE SSERAFIM Buka Akun Instagram Pribadi, Postingan Pertama Langsung Banjir Komentar
Pujian lain datang dari Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas). Yusuf Warsin selaku anggota Kompolnas memuji keterbukaan Polri dalam penyelidikan dan penyidikan tewasnya Brigadir J.
Kami apresiasi yang telah sampaikan oleh Pak Kapolri. Dalang kematian Brigadir J telah terang. Sejak semula, saya telah meminta Polri transparan," ungkap Yusuf dalam keterangan seperti dikutip pada Rabu 10 Agustus 2022.
Ketua PBNU Ahmad Fahrur Rozi memuju kebeanian Kapolri dan jajaran kepolisian bersikap adil, profesional, dan transparan.
Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (DPP IMM) juga memuji Kapolri yang tegas menetapkan Ferdy Sambo menjadi tersangka.
Baca Juga: Isi Lengkap Surat Terbuka Orangtua Bharada E yang Viral di Media Sosial
"Saya sebagai Ketum DPP sangat mengacungi jempol," ujar Ketum DPP IMM Abdul Musawir Yahya kepada wartawan, Selasa 10 Agustus 2022.
Pujian juga datang dari aktivis hak azasi manusia. Ketua Setara Institute, Hendardi mengatakan bahwa Kapolri telah lulus ujian terberat selama menjabat.
Kapolri diuji denegan harus menangani perkara yang diduga melibatkan petinggi kepolisian yang juga berprestasi, namun di sisi lain Kapolri juga harus menegakkan hukum secara tegas.
Di media sosial, pujian kepada Kapolri dari netizen juga mengalir deras. Mereka memuji keberanian Kapolri untuk membuka penyelidikan dan penyidikan yang perkaranya sensitif karena diduga melibatkan petinggi kepolisian.
Baca Juga: Catat, BLACKPINK Umumkan Jadwal Rilis Album BORN PINK Bulan Depan
Meski pujian mengalir deras kepada Kapolri, namun pertanyaan berisi harapan kepada Kapolri agar segera membuka motif dari peristiwa berdarah itu juga tidak kalah derasnya.
Untuk hal ini, Menko Polhukam Mahfud MD mengatakan bahwa motif Ferdy Sambo membunuh Brigadir J relatif sensitif. Mahfud menyebut motif tersebut mungkin hanya boleh didengar oleh orang dewasa.
"Soal motif, biar nanti dikonstruksi hukumnya karena itu sensitif, mungkin hanya boleh didengar oleh orang-orang dewasa," kata Mahfud dalam jumpa pers di Kemenko Polhukam, Selasa.
Banyak netizen yang berkomentar kepada Kapolri agar juga segera mengumumkan motif penembakan itu secara terang-benderang.
Baca Juga: Pengacara Ungkap Kondisi Psikis Bharada E: Brigadir J Teman Satu Kamar, Jiwanya Terguncang
Tanpa dibukanya motif secara terang-benderang, publik masih akan terus bertanya-tanya tiada habisnya.
Berikut ini komentar netizen yang ditujukan kepada Kapolri yang dirangkum ORBITIDNOENSIA dari beberapa sumber media:
“Terima kasih Pak kapolri. Ditunggu hasil timsus dari motif sambo membunuh!” kata Bud ***.
“Saya tunggu motifnya,” kata Ant***.
Baca Juga: Apresiasi Polri terkait Kasus Pembunuhan Brigadir J, Kompolnas: Kami akan Terus Awasi
“Kesalahan Brigadir J juga perlu diungkap terang-benderang agar tidak ada pemihakan bos!” kata Ana***.
“Terus terang guwa masih menunggu klarifikasi dari ibu putri. Penasaran apa yang dilecehkan,” kata Ste***.
“Mohon motif dan kronologi pembunuhannya disampaikan segera ke publik,” kata Art***.
“Ditunggu info motifnya. Penasaran,” kata Lub***.
Baca Juga: Lirik Lagu Home dari Elang Defrianto viral, Gara-gara masuk playlist Jungkook BTS
“Yang lebih penting adalah menemukan motif pembunuhan ini,” kata Luk***. ***