Berikut Ini Tips Penggunaan Bahan Alami yang Bisa Mengatasi Jerawat, Kamu Wajib Coba!
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Rabu, 20 September 2023 18:16 WIB
ORBITINDONESIA.COM – Mengatasi jerawat dapat menjadi tantangan, tetapi ada cara seperti penggunaan bahan alami yang aman dan bisa kamu coba di rumah.
Bagi anak muda dan remaja, mengatasi jerawat yang muncul sangat penting dan penggunaan bahan alami kini pun kian digemari.
Dan kamu bisa mengikuti tips penggunaan bahan alami yang dapat kamu lakukan untuk mengatasi jerawat yang selalu muncul.
Baca Juga: 12 Tips Budidaya Ikan Lele Menggunakan Media Ember, dari Benih Sampai Panen, Tak Butuh Lahan Luas!
Beberapa langkah ini bisa kamu ambil untuk membantu mengurangi jerawat dan mencegahnya muncul kembali.
Jerawat kadang membuat penampilan kita menjadi kurang percaya diri apalagi saat sedang bepergian.
Jerawat biasanya kondisi kulit yang umumnya terjadi ketika folikel rambut tersumbat oleh minyak dan sel sel kulit mati.
Baca Juga: Ingin Berkebun Tapi Halaman Sempit, Ini Tips Budidaya Kangkung dengan Sistem Hidroponik
Jerawat dapat muncul dalam berbagai bentuk, termasuk komedo (komedo hitam dan putih), ketawa papula, jerawat pustula, dan bahkan jerawat yang lebih parah seperti jerawat modular dan jerawat kistik.
Jerawat biasanya muncul di area wajah, leher, dada, punggung dan bahu.
Faktor faktor apa saja yang yang bisa memicu jerawat?
1. Produksi minyak berlebih
Glandula sebasea di ulig menghasilkan miny berlebih, yang dapat menyumbat folikel rambut dan pori - pori kulit.
2. Sel sel kulit mati
Sel sel kulit mati hang tidak terlepas dengan baik dapat menyumbat folikel rambut.
3. Bakteri, bakteri P acnes dapat berkembang biak di dalam folikel rambut yang tersumbat, menyebabkan peradangan dan jerawat merah dan bernanah.
Baca Juga: Berikut Tips Meminimalisir Resiko Bisnis bagi Entrepreneur Pemula yang Ingin Resign sebagai Karyawan
4. Perubahan hormonal, perubahan hormonal yang terjadi selama masa pubertas, siklus menstruasi, kehamilan, atau penggunaan obat-obatan tertentu dapat mempengaruhi produksi minyak dan menyebabkan jerawat.
5. Genetika, faktor genetika juga dapat memainkan peran dalam beberapa rentan seseorang terhadap jerawat.
Nahh dengan faktor faktor tersebut perlu kiranya kita untuk mengobati jerawat.
Menghilangkan jerawat juga tidak harus dengan obat obat an atah resep dokter tetapi kamu bisa menggunakan bahan alami yang mudah didapatkan dan terjangkau.
Baca Juga: Tips Memulai Investasi bagi Generasi Z agar Tidak Salah Langkah, Simak Sampai Habis
Berikut bahan alami untuk mengatasi jerawat!
1. Tea Tree Oil:
Tea Tree Oil adaalh antiseptik alami hang dapat membantu membunuh bakteri penyebab jerawat.
Campur beberapa tetes minyak pohon teh dengan air, lalu aplikasikan ke area jerawat dengan kapas.
Hindari penggunaan berlebihan karena bisa mengeringkan kulit.
2. Lidah buaya:
Gel pada lidah buaya memiliki sifat antiinflamasi dan dapat membantu mengurangi peradangan kulit.
Oleskan gel lidah buaya murni atau campur sedikit madu lalu aplikasikan ke wajah.
3. Madu:
Madu memiliki sifat antibakteri dan antiinflamasi, oleskan madu murni pada jerawat sebagai masker waja selama beberapa menit lalu bilas dengan air hangat.
4. Kunyit:
Kunyit mengandung kurkumin yang memiliki sifat antiinflamasi dan antibakteri. Buat pasta dengan mencampurkan kunyit dengan sedikit air atau madu, lalai aplikasikan pada jerawat.
5. Jeruk nipis:
Dari jeruk nipis mengandung asam sitrat yang dapat membantu mengeringkan jerawat. Campur air perasan jeruk nipis dengan air lalu aplikasikan pada jerawat dengan kapas.
Nah itu dia beberapa tips bahan alam yang bisa kamu gunakan ketiak mengalami jerawat meradang.
Baca Juga: 5 Sumber Ide Konten yang Bikin Tulisan Kamu Jadi Trending: Tips Menulis Ala Content Creator
Perlu di ingat bahwa penggunaan bahan alami mungkin memerlukan waktu lebih lama untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Jika jerawat kamu masih parah atau tidak kunjung membaik segera konsultasikan dengan dokter atau ahli kulit untuk perawatan lebih lanjut.***
*Ajeng Cita Mawaddah, Mahasiswa PPL IAIN Syekh Nurjati, Cirebon.