BRI Liga 1:Prediksi dan Link Streaming Persib Melawan Borneo, Adu Tajam David Da Silva dan Matheus Pato
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Kamis, 26 Januari 2023 06:15 WIB
ORBITINDONESIA – Klub asal Jawa Barat, Persib Bandung akan lakoni laga kandang perdana mereka di putaran kedua BRI Liga 1 musim 2022/23 menghadapi Borneo FC pada Kamis 26 Januari 2023.
Pertandingan yang akan digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor ini dimulai pada pukul 18.30 WIB diprediksi akan berjalan ketat dan menarik.
Karena kedua tim diperkuat striker tajam yang masuk dalam daftar top skor BRI Liga 1 musim 2022/23. Persib Bandung memiliki David Da Silva yang saat ini koleksi 14 gol sedangkan Borneo FC memiliki Matheus Pato dengan 12 gol.
Baca Juga: BRI Liga 1: Madura United Melawan Persib Bandung, Maung Bandung Perpanjang Rekor Tak Terkalahkan
Selain itu, Persib Bandung selaku tuan rumah pasti ingin mengamankan poin penuh, begitu pula Borneo FC yang ingin pulang dengan membawa poin. Sehingga, kedua kubu pasti bakal menampilkan permainan terbaik dan bermain penuh motivasi.
Bagi Persib Bandung kemenangan atas Borneo FC sangat penting untuk lanjutkan tren positif tak terkalahkan di BRI Liga 1 musim 2022/23. Hasil maksimal juga dibutuhkan guna menjaga posisi di papan atas dan membuka peluang naik ke puncak klasemen.
Sekedar informasi, Persib Bandung berada di peringkat kedua hingga pekan ke-19 BRI Liga 1 musim 2022/23 dengan perolehan 36 poin, selisih dua poin dari pemuncak klasemen sementara Persija Jakarta (38 poin) yang sukses bungkam PSM Makassar 4-2
Baca Juga: BRI Liga1: Persib Bandung Melawan Persija Jakarta, Gol Ciro Alves Bawa Persib Menangi El Clasico
Sedangkan bagi Borneo FC kemenangan pada pertandingan pada pekan ke-20 kompetisi BRI Liga 1 musim 2022/23 dibutuhkan untuk membuka peluang naik ke lima besar klasemen BRI Liga 1.
Saat ini, Borneo FC berada di peringkat ke-6 dengan raihan 33 poin hingg masuki pekan ke-19 BRI Liga 1 musim 2022/23.
Pada pertemuan sebelumnya di putaran pertama, Persib Bandung harus akui keunggulan Borneo FC dengan skor telak 4-1 di Stadion Segiri, Samarinda pada 7 Agustus silam
Skuat Persib Bandung saat itu sebenarnya mampu unggul terlebih dulu atas tuan rumah Borneo FC melalui gol yang dicetak oleh David da Silva (8').
Baca Juga: BRI Liga 1 : Borneo FC Melawan PSM Makassar Berakhir Tanpa Pemenang
Namun, Borneo FC berhasil menyarangkan empat gol ke gawang Persib yang dikawal oleh Teja Paku Alam, melalui Fajar Fathurrahman (16'), Terens Puhiri (23'), Stefano Lilipaly (64'), dan Matheus Antonio (87').
Situasi dan kondisi saat ini pun berbeda, apalagi Persib Bandung saat ini ditangani pelatih yang berbeda dengan putaran pertama lalu, ditambah mereka menjadi tim dengan torehan 11 pertandingan tanpa derita kekalahan di tangan Luis Milla.
Sehingga pertandingan pekan ke-20 BRI Liga 1 musim 2022/23 antara Persib Bandung melawan Borneo FC akan berlangsung ketat dan menarik.
Baca Juga: BRI Liga 1: Borneo FC Melawan Barito Putera, Derby Kalimantan Berakhir Tanpa Pemenang
Head to head Persib Bandung melawan Borneo FC
Borneo FC 4-1 Persib Bandung (BRI Liga 1 2022-2023)
Borneo FC 0-1 Persib Bandung (Liga 1 2021-2022)
Persib Bandung 0-0 Borneo FC (Liga 1 2021-2022)
Borneo FC 0-1 Persib Bandung (Liga 1 2019)
Persib Bandung 2-2 Borneo FC (Liga 1 2019)
Bila melihat paparan di atas, OrbitIndonesia prediksi pertandingan akan berjalan seru dan ketat dengan jual beli serangan serta drama dan hujan kartu di lapangan, namun pertandingan akan berakhir imbang 2-2 untuk kedua tim
Pertandingan Persib Bandung melawan Borneo FC yang berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor akan berlangsung pada pukul 18.30 WIB disiarkan secara langsung di stasiun televisi Indosiar. ***