DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Hasil Liga Primer Inggris: Aston Villa Curi Poin Penuh, Southampton Kian Terbenam di Dasar Klasemen

image
Ollie Watkins sukses bawa Aston Villa curi poin penuh di St. Mary's Stadium

ORBITINDONESIAAston Villa sukses mencuri poin penuh saat melawan Southampton pada lanjutan pekan ke 21 Liga Primer Inggris, Sabtu 21 Januari 2023 malam WIB.

Bermain di St. Mary's Stadium, tuan rumah Southampton justru kalah atas tamunya, Aston Villa dengan skor tipis 0-1, dan membuat mereka kian terbenam di dasar klasemen Liga Primer Inggris.

Kemenangan Aston Villa atas Southampton yang dilangsungkan malam tadi ditentukan oleh satu-satunya gol yang dicetak Ollie Watkins di menit ke 77'.

Baca Juga: Epik! Robot Alien Transformer Lakukan Crossover Dengan Terminator

Dengan hasil ini The Villas tetap di posisi 11 namun sukses menambahkan raihan poin mereka menjadi 28 poin. Hanya berselisih 1 poin dari Chelsea yang berada diatasnya.

Kemenangan atas Southampton malam tadi jadi kemenangan ketiga skuad suhan Unai Emery dalam lima pertandingan terakhir mereka di Liga Primer Inggris.

Sementara itu, Southampton yang gagal memaksimalkan keuntungan bermain di hadapan publik sendiri harus kembali menderita.

Baca Juga: Pakai 22 Ucapan Selamat Tahun Baru Imlek 2023 Ini yang cocok dijadikan Status WA, IG, Twitter dan FB

Pasukan The Saints saat ini menghuni dasar klasemen dengan baru mengumpulkan 15 poin dari total 20 laga yang sudah dijalani, termasuk pertandingan melawan Aston Villa malam tadi.

Sejauh ini The Saints sudah mengalami empat kali kekalahan dari lima pertandingan terakhir mereka di Liga Primer Inggris. Hasil yang bisa dikatakan amat buruk.

Pada pertandingan berikutnya Aston Villa akan menjamu Leicester City di pekan ke 22, pada Sabtu, 4 Februari 2023 mulai pukul 22.00 WIB.

Baca Juga: Laga Big Match Liverpool vs Chelsea Berakhir Anti Klimaks

Sedangkan Southampton harus memainkan tiga laga yang cukup melelahkan sebelum bertemu Brentford di Liga Primer Inggris, Sabtu, 4 Februari 2023 mulai pukul 22.00 WIB.

Ketiga laga tersebut adalah leg 1 di partai semifinal Carabao Cup melawan Newcastle United pada Rabu, 25 Januari 2023 pukul 03.00 WIB.

Kemudian dilanjutkan dengan pertandingan putaran keempat Piala FA melawan Blackpool pada Sabtu, 28 Januari 2023, mulai pukul 22.00 WIB.

Baca Juga: BRI Liga 1: Borneo FC Melawan Barito Putera, Derby Kalimantan Berakhir Tanpa Pemenang

Terakhir Southampton harus menjalani leg 2 partai semifinal Carabao Cup dengan kembali melawan Newcastle United pada Rabu, 1 Februari 2023, mulai pukul 03.00 WIB.***

 

Berita Terkait