DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Ini Profil Lengkap Bendungan Semantok di Nganjuk yang Diresmikan Presiden Jokowi 20 Desember 2022

image
Presiden Jokowi saat meresmikan Bendungan Semantok di Nganjuk, Jawa Timur, pada Selasa, 20 Desember 2022.

ORBITINDONESIA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Bendungan Semantok di Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur, Selasa, 20 Desember 2022.

Bendungan Semantok merupakan bendungan yang ke-30, yang diresmikan Jokowi di masa pemerintahannya.

Berikut ini adalah profil tentang Bendungan Semantok yang baru diresmikan oleh Presiden Jokowi, dihimpun dari berbagai sumber.

Baca Juga: Presiden Jokowi Resmikan Bendungan Semantok, Petani Bisa Panen Hingga Tiga Kali

Sebagaimana telah disebutkan di atas, Bendungan Semantok di Nganjuk merupakan bendungan ke-30 dari total sekitar 60 bendungan yang ditargetkan tuntas di sisa masa pemerintahan Presiden Jokowi.

Bendungan Semantok sendiri merupakan bendungan yang dibangun sejak 2017.

Bendungan tersebut tepatnya berada di Dusun Kedungpingit, Desa Sambikerep, Kecamatan Rejoso, Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur dan berada di aliran Sungai Semantok.

Baca Juga: Keren, Baru Jadi Panglima TNI, Yudo Margono Langsung Kunjungi Daerah Rawan Konflik

Pembangunan Bendungan Semantok menelan anggaran hingga sebesar Rp2,5 triliun.

Pembangunannya dilaksanakan oleh Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Sungai Brantas, Ditjen Sumber Daya Air, Kementerian PUPR melalui 2 paket pekerjaan.

Yakni paket 1 oleh kontraktor pelaksana PT Brantas Abipraya – PT Pelita Nusa Perkasa, KSO, dan paket 2 menggandeng PT Hutama Karya – PT Bahagia Bangunnusa, KSO.

Baca Juga: Ini Dia 7 Autobots dan Decepticons Perempuan yang Mulai Eksis di Transformers Rise of the Beasts

Bendungan tersebut memiliki kapasitas tampung sebesar 32,6 juta meter kubik.

Dengan kapasitas tampung air tersebut, Bendungan Semantok memilikiuas genangan seluas 365 hektare.

Dengan kapasitas tersebut, bendungan itu ditaksir akan mampu mengairi sawah seluas 1.900 hektare.

Baca Juga: AWAS, Ini Wilayah dengan Potensi Gelombang Tinggi Tanggal 20 dan 21 Desember 2022

Bendungan Semantok memiliki tipe zonal inti tegak yang memiliki tinggi 38,5 meter dan panjang puncak bendungan 3.100 meter.

Itulah profil Bendungan Semantok yang diresmikan Presiden Jokowi, Selasa, 20 Desember 2022.***

Halaman:

Berita Terkait