DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Francesco Bagnaia Menolak Stres Hadapi MotoGP Malaysia

image
Pebalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia menolak memikirkan soal peluang dirinya juara dunia MotoGP, dirinya khawatir jika pikirkan hal tersebut bisa jadi tekanan mental.


ORBITINDONESIA – Pebalap Ducati Francesco Bagnaia saat ini pimpin klasemen MotoGP 202 dengan sisakan dua seri Francesco Baganaia menjadi favorit untuk raih gelar juara dunia.

Francesco Bagnaia pimpin dengan raihan 233 angka, unggul 14 angka dari Fabio Quartararo dengan 219 poin, sedangkan beda 27 poin dengan peringkat ketiga Aleix Espargaro dengan 206 angka.

Soal peluang jadi juara dunia di MotoGP Malaysia akhir pekan ini, Francesco Bagnaia menolak memikirkan soal tersebut, dirinya khawatir jika pikirkan hal tersebut bisa jadi tekanan mental.

Baca Juga: MotoGP Australia, Treble Spanyol Pertama Pada 2022, Ke-37 dalam Sejarah

“Jika saya mulai memikirkan tekanan, saya akan memberi tekanan pada diri saya sendiri,”kata Francesco Bagnaia.

“Pasti itu akan sangat penting. Tapi saya hanya akan mencoba melakukan hal yang sama seperti yang kami lakukan sejak liburan musim panas” katanya.

Pebalap asal Italia itu katakan, tinggal dua seri maka dirnya tidak boleh lakukan kesalahan, karena daripada memikirkan poin kejuaraan dirinya memilih focus untuk tampil semaksimal mungkin.

Baca Juga: MotoGP Australia, Nama Pebalap ini Diabadikan untuk Sebuah Tikungan Sirkuit Philip Island

“Hanya memirkan sesi demi sesi, melakukan pekerjaan dengan baik dan bersiap untuk balapan dan kemudian melihat apakah mungkin untuk dinobatkan di sana,”katanya menambahkan.

Francesco Bagnaia tegaskan kembali bila dirinya mulai pikirkan soal gelar yang membuatnya stress maka itu sebetulnya memberi tekanan pada diri sendiri.

“Jadi, saya tidak akan memikirkannya. Saya hanya akan tenang dan melaukan akhir pekan seperti yang selalu kami lakukan di masa lalu di kejuaraan ini. Jadi menjadi pintar pasti menjadi kuncinya,”katanya.***

Berita Terkait