DECEMBER 9, 2022
Olahraga

Inter Milan Kian Kukuh di Puncak Klasemen Usai Hantam Cagliari

image
Suasana pertandingan Inter Milan melawan Cagliari. (Instagram @inter milan)

ORBITINDONESIA.COM - Inter Milan kukuh di puncak klasemen setelah menang 3-1 melwan Cagliari di Stadion Giuseppe Meazza, Milan, Minggu 13 April 2025 dini hari WIB.

Inter Milan sekarang unggul enam poin di atas Napoli di posisi kedua klasemen Liga Italia, demikian catatan Serie A.

Cagliari tertahan di posisi ke-15  dengan 30 poin dari 32 laga, atasu enam poin di atas zona degradasi.

Baca Juga: Diimbangi Parma, Inter Milan Gagal Jauhi Napoli

Marko Arnautovic, Lautaro Martinez dan Yann Bisseck mencetak tiga gol untuk Inter, sedangkan Cagliari memperkecil kekalahan dari gol Roberto Piccoli.

Inter mengungguli Cagliari dengan 62 persen penguasaan bola dan 13 peluang yang empat di antaranya tepat sasaran.

Inter membuka keunggulan pada menit 13 lewat gol Marko Arnautovic setelah menerima umpan Carlos Augusto.

Baca Juga: Napoli Gagal Kejar Inter Milan di Puncak Klasemen Usai Imbang Lawan Bologna

Nerazzuri menggandakan keunggulan pada menit ke-26 setelah umpan kiriman Arnautovic dikonversi  menjadi gol oleh Lautaro Martinez.

Cagliari memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2 pada babak kedua berkat gol Roberto Piccoli setelah menerima umpan silang dari Tommaso Augello pada menit 48.

Inter memulihkan keunggulan dua gol setelah tendangan sudut Federico Dimarco disambut oleh Yann Bisseck yang membobol gawang Cagliari pada menit 55.

Baca Juga: Inter Milan Permalukan Bayern Muenchen di Leg Pertama Perempat Final Liga Champions

Inter terus mendikte Cagliari,  tetapi hingga peluit panjang dibunyikan skor 3-1 bertahan.

Susunan pemain

Inter Milan: Sommer; Bisseck, De Vrij, Carlos Augusto; Zalewski (Bastoni 67'), Frattesi, Calhanoglu (Asllani 84'), Barella, Dimarco (Darmian 60'); Arnautovic (Correa 59'), Lautaro Martinez (Thuram 67')

Cagliari: Caprile; Zappa (Obert 73'), Mina, Palomino; Zortea, Adopo, Makoumbou (Marin 62'), Deiola (Gaetano 73'), Augello; Coman (Luvumbo 62'), Piccoli (Pavoletti 82').***

Halaman:

Berita Terkait