DECEMBER 9, 2022
Kesehatan

Fujifilm Indonesia Sediakan Pemeriksaan Mammografi 3D Gratis Bagi 100 Perempuan

image
Petugas kesehatan melakukan pemeriksaan mammografi pada seorang perempuan penderita kanker payudara dengan teknologi mammografi digital berbasis kecerdasan buatan (AI) dari Fujifilm Indonesia di Jakarta, Kamis, 6 Maret 2025 (ANTARA/HO-Fujifilm Indonesia)

ORBITINDONESIA.COM - Fujifilm Indonesia bekerja sama dengan MedicElle Clinic meluncurkan program "CancerFree Towards a Healthy Family," yang menyediakan mammografi 3D gratis bagi 100 perempuan.

Presiden Direktur PT Fujifilm Indonesia, Masato Yamamoto mengatakan, bagi banyak perempuan ketakutan terhadap rasa sakit menjadi salah satu alasan utama menghindari mammografi.

"Namun, berkat kemajuan teknologi medis pengalaman (melakukan mammografi) ini kini menjadi jauh lebih nyaman," ujar presdir Fujifilm Indonesia ini dalam keterangannya di Jakarta, Sabtu, 8 Maret 2025.

Baca Juga: NYESEK, Begini Cerita Awal Nunung Mengidap Kanker Payudara, Ternyata Faktor Genetik

Teknologi mammografi digital berbasis kecerdasan buatan (AI) dari Fujifilm Indonesia, lanjutnya, tidak hanya mengurangi ketidaknyamanan, tetapi juga mempercepat proses deteksi dengan akurasi tinggi serta paparan radiasi yang lebih rendah. 

Dikatakannya, sangat menyedihkan bahwa 70 persen kasus kanker payudara masih terdeteksi terlambat, oleh karena itu pihaknya ingin mengubah itu dengan membuat pemeriksaan lebih mudah diakses dan tidak lagi menakutkan bagi perempuan.  

"Kami percaya bahwa layanan kesehatan adalah hak dasar bagi setiap orang. Kami hadir bukan hanya dengan teknologi, tetapi juga sebagai mitra dalam meningkatkan kesadaran akan kanker payudara," ujar Masamoto Yamamoto. 

Baca Juga: Reaksi Irfan Hakim Tahu Nunung Srimulat Divonis Kanker Payudara: Syok, Sedih

Menurut dia, pihaknya terus memperluas inisiatif tersebut, selain berkolaborasi dengan MedicElle Clinic, perusahaan juga bekerja sama dengan berbagai institusi kesehatan di Indonesia untuk meningkatkan akses terhadap deteksi dini. 

Beberapa kemitraan penting yang telah terjalin termasuk Mandaya Puri Hospital dan Universitas Udayana, di mana pemeriksaan gratis serta sesi edukasi kesehatan diselenggarakan untuk menjangkau lebih banyak perempuan. 

Direktur PT Fujifilm Indonesia Handra Effendi menambahkan kolaborasi dengan berbagai pemangku kepentingan merupakan wujud komitmen perusahaan untuk memastikan lebih banyak perempuan mendapatkan akses terhadap deteksi dini kanker payudara.

Baca Juga: Kronologi Nunung Srimulat Divonis Kanker Payudara: Ya Allah Ujian Apa Lagi yang Harus Saya Jalani

"Deteksi dini bukan hanya tentang melawan kanker, tetapi juga tentang memberikan lebih banyak perempuan kesempatan untuk menjalani hidup yang lebih sehat dan berkualitas," ujarnya.

Halaman:

Berita Terkait