Copa Del Rey 2024/2025: Gilas Real Betis, Barcelona ke Perempat Final
- Penulis : Rhesa Ivan
- Kamis, 16 Januari 2025 05:24 WIB
ORBITINDONESIA.COM - Barcelona melau ke perempat final Copa Del Rey atau Piala Raja 2024/2025 usai menang 5-1 melawan Real Betis di Estadi Olimpic Lluis Companys, Barcelona, Kamis 16 Januari 2025 dini hari WIB.
Di babak pertama, Barcelona mencetak dua gol lewat Gavi dan Jules Kounde.
Di babak kedua, Barcelona mencetak tiga gol melalui Raphinha, Ferran Torres, dan Lamine Yamal.
Baca Juga: Piala Super Spanyol: Real Madrid Lawan Barcelona di Final
Real Betis mencetak satu gol menjelang waktu normal habis, lewat penalti Vitor Roque.
Kemenangan ini membawa Barcelona lolos ke perempatfinal Copa del Rey 2024/2025. Mereka menyusul Getafe, Leganes, dan Valencia yang lebih dulu lolos.
Susunan pemain
Baca Juga: Tundukkan Real Madrid, Barcelona Juara Piala Super Spanyol di Stadion King Abdullah Sport City
Barcelona: Inaki Pena, Pau Cubarsi, Ronald Araujo (Eric Garcia 64), Gerard Martin, Jules Kounde, Frenkie de Jong, Pedri (Pau Victor 72'), Gavi (Fermin Lopez 72'), Dani Olmo, Lamine Yamal (Pablo Torre 77'), Raphinha (Ferran Torres 64')
Real Betis: Fran Vieites, Natan, Marc Bartra (Diego Llorente 45'), Romain Perraud, Aitor Ruibal (Youssouf Sabaly 21'), Isco (Iker Losada 64'), Sergi Altimira (Mateo Flores 45'), Johnny Cardoso, Vitor Roque, Juanmi (Pablo Fornals 64'), Jesus Rodriguez ***