DECEMBER 9, 2022
Olahraga

Timnya Tom Haye Almere City Hanya Petik Imbang Melawan Sparta Rotterdam

image
Pemain Almere City menggiring bola. (Instagram @almerecityfc)

ORBITINDONESIA.COM - Almere City, klub tempat Thom Haye bermain hanya memetik hasil imbang 2-2 melawan tuan rumah Sparta Rotterdam di Liga Belanda 2024/2025.

Bermain di Sparta-Stadion Het Kasteel, Rotterdam, Belanda, Sabtu 19 ktober 2024, Almere City sempat bermain bagus.

Almere City unggul 2-0 ketika pertandingan baru berjalan 10 menit.

Baca Juga: Petinggi Klub Mirwan Suwarso Berkomentar Miring tentang Thom Haye, Instagram Como Diserang Netizen Indonesia

Gol pertama dicetak Thomas Robinet usai meneruskan umpan dari Hamdi Akujobi.

Dua menit berikutnya, Almere City menambah keunggulan usai pemain Sparta bikin gol bunuh diri oleh Boyd Reith. Skor 2-0 untuk Almere City bertahan sampai babak pertama.

Di babak kedua, Sparta mencetak gol lewat Camiel Neghliusai menerima sodoran Joshua Kitolano.

Baca Juga: Pemain Timnas Indonesia Thom Haye Bergabung ke Klub Liga Belanda Almere City

Gol kedua Sparta lahir di menit ke-55 lewat Pelle Clement yang meneruskan umpan dari Charles Andreas Brym.

Almere City menarik keluar Thom Haye di menit ke-73. Ia diganti Adi Nalic.

Hasil imbang ini menempatkan Almere City di zona merah, di peringkat 17 klasemen sementara dengan 3 poin dari 9 pertandingan.

Baca Juga: Liga Belanda 2024/2025: Calon Bek Timnas Indonesia Mees Hilgers Bawa FC Twente Menang Lawan Klub Thom Haye Almere City

Sparta Rotterdam di peringkat kesembilan dengan 11 poin.

Susunan pemain

Sparta Rotterdam: Nick Olij, Mike Eerdhujizen, Rick Meijssen (Marvin Young 33'), Mike Kleijn (Van der Kust 33'), Boyd Reith (Said Bakari 33'), Arno Verschueren, Joshua Kitolano (Metinho 72'), Pelle Clement, Charles-Andreas Brym, Mohamed Nassoh (Kayky Chagas 80'), Camiel Neghli

Almere City: Nordin Bakker, Theo Barbet, Ricardo Visus, Vasilios Zagaritis, Hamdi Akujobi, Jochem Ritmeester van de Kamp, Anas Tahiri (Alex Carbonell 60'), Thom Haye (Adi Nalic 73'), Thomas Robinet, Junior Morau Kadile (Kornelius Hansen 45'), Logan Delaurier (Ruben Providence 88') ***

Sumber: detik.com

Berita Terkait