PPP Buka Pintu Kemungkinan Prabowo Subianto dan Gerindra Datang ke Kantor Partainya
- Penulis : Krista Riyanto
- Minggu, 24 Maret 2024 08:20 WIB
ORBITINDONESIA.COM - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) membuka pintu kemungkinan kedatangan Prabowo Subianto dan Partai Gerindra ke kantor partainya.
"Kami tidak membatasi siapa yang mau bersilaturahmi. Siapa pun boleh ke PPP, apalagi Prabowo dan Partai Gerindra," ujar Ketua DPP PPP Achmad Baidowii di gedung Mahkamah Konstitusi (MK), Jakarta, Sabtu 23 Maret 2024 malam.
Menurutnya, agama Islam mengajarkan bahwa silaturahmi sangat dianjurkan karena membuka pintu rejeki, sehingga dia akan sangat tersanjung jika kader Gerindra, khususnya Prabowo mau datang ke kantor PPP.
Baca Juga: Plt Ketua Umum PPP Mardiono Beri Selamat kepada Prabowo Subianto
Ia mengatakan, sudah ada komunikasi informal antarpetinggi partai mengenai pertemuan PPP dan Gerindra.
"Saya kira silaturahmi, komunikasi politik, itu baik-baik saja. Itulah indahnya demokrasi di Indonesia," tuturnya.
Awiek menegaskan, dalam demokrasi, seluruh pihak boleh bersaing dan berkontestasi, tetapi tidak boleh memiliki dendam.
Setelah Pemilu selesai, ia menekankan agar semua pihak membangun Indonesia. ***