DECEMBER 9, 2022
Jakarta

Ada Dugaan Penadah Sepeda Motor Hasil Mencuri di Jakarta Utara, Polisi Bergerak

image
Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Pol Gidion Arif Setyawan (dua dari kanan) bersama Kapolsek Tanjung Priok, Kompol Nazirwan (kanan) jumpa pers perkara pencurian dengan barang bukti 12 sepeda motor di Jakarta, Senin 19 Februari 2024. (ANTARA)

ORBITINDONESIA.COM - Polres Metro Jakarta Utara sedang menelusuri penadah sepeda motor hasil mencurian di wilayahnya.

"Kami menelusuri lebih lanjut kepada dua pelaku yang mencuri 12 motor," kata Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Pol Gidion Arif Setyawan  di Jakarta, Senin 19 Februari 2024.

Ia mengatakan, penangkapan komplotan pencuri sepeda motor berinisial SNR (26) dan AF(27) oleh Unit Reskrim Polsek Tanjung Priok berawal dari laporan warga tentang pencurian di Sungai Bambu Jakarta Utara, Jumat.

Baca Juga: 6 Fakta Menarik Kasus Pencurian Tiga Buah Telur di Tangerang, Sedih Banget

Polisi yang menangkap pelaku pencurian tadi menemukan 12 sepeda motor hasil mencuri di kawasan Tanjung Priok.

Kanit Reskrim Polsek Tanjung Priok, Iptu Muhammad Idris mengatakan, kedua pelaku pencurian ini adalah sindikat. ***

Berita Terkait