DECEMBER 9, 2022
Otomotif

Para Wartawan Menguji Coba Yamaha Lexi LX 155 di Sekitaran Bandung

image
Yamaha Lexi LX 155. (ANTARA/Yamaha Indonesia)

Pada saat ini, setidaknya para peserta menempuh jarak kurang lebih 50 km dengan perjalanan yang harus ditempuh hingga 3 jam.

"Keunggulan unik motor seperti ruang kaki yang luas dan rata, bobot yang ringan, mesin Blue Core 155cc generasi terbaru yang bertenaga, serta fitur – fitur canggih lainnya akan dapat dirasakan manfaatnya secara lebih optimal," ucap Antonius Widiantoro, Asst. General Manager Marketing – Public Relation PT Yamaha Indonesia Motor Mfg.

"Kondisi jalan pegunungan yang menanjak serta jalur berkelok tentunya akan menguji sejauh mana kemampuan motor dalam hal akselerasi mesin, kontrol handling maupun kenyamanan posisi berkendaranya,” tambah dia.

Baca Juga: Alat Peraga Kampanye Patai Politik Dipasang Serampangan di Tepi Jalan, Pengendara Motor Usia Lanjut Ini Jadi Korban

Jalur dataran tinggi Ciwidey yang menantang sekaligus indah untuk dinikmati, tentunya memberikan sensasi berkendara tersendiri bagi para peserta.

Pada jalur yang menantang ini, banyak dari para peserta memanfaatkan untuk memacu kendaraan ini seolah membuktikan catatan kertas yang diberikan oleh Yamaha Indonesia.

Tarikan yang cukup responsif terbilang sangat terasa dari awal kendaraan ini dipacu hingga tarikan atas yang cukup stabil memberikan tenaga kepada kendaraan ini.

Baca Juga: Uwinfly: Subsidi Pemerintah Berdampak Positif, Naikkan Permintaan atas Sepeda Motor Listrik

Sehingga motor keluaran terbaru dari Yamaha ini, memberikan kesimpulan yang cukup positif selama kami mengendarai Yamaha Lexi LX 155 tiga hari berturut-turut.

Saat ini, Yamaha Lexi LX 155 sudah mulai tersedia di seluruh dealer Yamaha di Indonesia.

Yamaha Lexi LX 155 hadir dengan tiga varian yang meliputi LEXi LX 155 Connected/ABS dengan harga Rp29.9 juta, LEXi LX 155 S Version Rp26.850 juta dan juga LEXi LX 155 (standard) seharga Rp25.350 juta. ***

Baca Juga: Bermotor dan Bercelurit, 3 Remaja Laki-laki Ini Diduga Hendak Membegal di Bekasi

Halaman:
1
2
Sumber: Antara

Berita Terkait