DECEMBER 9, 2022
Nasional

Megawati: Pemilu Bukan Alat Elite Politik untuk Melanggengkan Kekuasaan

image
Megawati Soekarnoputri. (Antara)

ORBITINDONESIA.COM - Pemilu bukanlah alat elite politik untuk melanggengkan kekuasaan, karena moral dan etika harus dijunjung tinggi.

Demikian Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri pada pidato peringatan hari uang tahun ke-51 PDIP di Sekolah Partai, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Rabu 10 januari 20024.

Menurutnya, elite politik tidak boleh melanggengkan kekuasaan dengan segala cara.

Baca Juga: Megawati Jadi Juri Zayed Award Atas Usul Imam Besar Al Azhar

Ia mengingatkan, pemimpin bangsa harus menyadari bahwa kekuasaan tidak selamanya sehingga sudah seharusnya ikut menghadirkan Pemilu damai.

"Kekuasaan itu tidak langgeng. Yang langgeng itu yang di atas. Kekuasaan itu akan berhenti. Apapun jabatannya," ujarnya.

Megawati juga menyoroti penegakan hukum yang seakan mudah dipermainkan sekarang ini.

Baca Juga: Todung Mulya Lubis: Megawati Minta Pendukung Ganjar Pranowo-Mahfud MD Tidak Begitu Saja Percaya Hasil Survei

"Sekarang hukum itu dipermainkan bahwa kekuasaan itu dapat dijalankan, semaunya saja. No, no, and no," katanya.

Peringatan hari jadi PDIP ini dihadiri oleh Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin, Ganjar Pranowo, Ketua DPP PDIP Prananda Prabowo, Ketua DPP Puan Maharani, dan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto.

Lalu, Plt Ketua Umum PPP M. Mardiono, Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo, Sekjen DPP Partai Hanura Benny Rhamdani, dan Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud Arsjad Rasjid.

Baca Juga: Meski Jokowi Tak Hadir, Megawati, Wapres Ma'ruf Amin, Ganjar dan Para Menteri Hadir Rayakan HUT ke-51 PDIP

Acara ini juga diikuti secara online oleh Mahfud MD dan sekitar 1,2 juta pengurus PDIP dari tingkat DPD, DPC, PAC, Ranting, Anak Ranting, dan simpatisan partai di seluruh Indonesia. ***

Sumber: Antara

Berita Terkait