Karakter ini Akan Perebutkan Harta Gold D Roger di Akhir Manga One Piece, dari Shanks Sampai Nefertari Vivi
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Minggu, 24 September 2023 21:14 WIB
Shirohige adalah bajak laut yang menjadi rival dari Gold D Roger yang dipastikan mengetahui lokasi harta karun Gold D Roger tapi tidak diambilnya.
Alasan Shirohige tidak mengambil harta karun Gold D Roger itu adalah ingin menghormati rivalnya tersebut sebagai raja bajak laut yang tidak bisa digantikan.
Baca Juga: Lemon sebagai Sumber Vitamin C Bisa Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh
Sebelum tewas di perang Marineford, Shirohige memang disebut sebagai orang terkuat yang mendekati untuk bisa mendapatkan harta One Piece.
Setelah Shirohige tewas terdapat karakter lain di manga One Piece yang berpotensi bisa mendapatkan harta peninggalan Gold D Roger.
Dia adalah Shanks yang saat ini menjadi salah satu Yonkou terkuat di manga One Piece dan memutuskan untuk ikut dalam perburuan harta Gold D Roger.
Baca Juga: Rekomendasi 5 Wisata Air Terjun di Bali: Kombinasi Sempurna antara Petualangan Alam dan Budaya
Sebelumnya Shanks adalah Yonkou di manga One Piece yang tidak banyak membuat gerakan dan jarang berkonfrontasi dengan pemerintah dunia atau angkatan laut.
Tapi sebagai mantan anak buah kapal Gold D Roger, Shanks mengikuti perjalanan raja bajak laut tersebut hingga menemukan harta One Piece di Pulau Laugh Tale.
Karena itulah Shanks menjadi ancaman besar bagi pemerintah dunia setelah kematian Shirohige di perang Marineford dan menjadi Yonkou terkuat.