DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Spoiler Manga One Piece chapter 1093, Gear 5 Luffy vs Admiral Kizaru dan Zoro vs Rob Lucci di Pulau Egghead

image
Spoiler manga One Piece chapter 1093.

ORBITINDONESIA.COM – Pertarungan antara Gear 5 Luffy melawan Admiral Kizaru dan Zoro melawan Rob Lucci di Pulau Egghead kembali berlanjut di spoiler manga One Piece chapter 1093.

Spoiler manga One Piece chapter 1093 berfokus pada pertarungan antara bajak laut topi jerami Gear 5 Luffy melawan Admiral Kizaru dan Zoro melawan Rob Lucci.

Dalam spoiler manga One Piece chapter 1093 juga diperlihatkan jika kekuatan Gear 5 Luffy masih belum cukup untuk melawan kekuatan cahaya Admiral Kizaru.

Baca Juga: Terungkap Cita Cita Luffy di Anime One Piece 1076 yang Sebenarnya, Ternyata Bukan Jadi Raja Bajak Laut

Manga One Piece chapter 1092 sendiri membahas tentang kemunculan Bartholomew Kuma yang datang ke Mariejoa.

Bartholomew Kuma menghancurkan istana Tenryuubito dan merusak lingkungan tanah suci Mariejoa.

Admiral Akainu turun tangan untuk menghentikan amukan Bartholomew Kuma dan mengatakan apa yang dicari oleh salah satu Shchibukai itu tidak ada di Mariejoa.

Baca Juga: 5 Aktor Indonesia Ganteng yang cocok Perankan Crocodile, Villain utama di One Piece Live Action Season 2

Panel cerita manga One Piece chapter 1092 berpindah ke Luffy dan teman-temannya dan menunjukan rombongan pasukan angkatan laut sudah mulai memasuki Pulau Egghead.

Ditunjukan pertarungan antara Luffy yang menggunakan Gear 4 Snakeman melawan Admiral Kizaru di Pulau Egghead.

Dalam manga One Piece chapter 1092 menunjukan Admiral Kizaru mengakui kekuatan Luffy sebagai orang yang telah mengalahkan Kaido di Wanokuni.

Baca Juga: Profil Millie Brady, Aktris asal Inggris yang Cocok Perankan Nico Robin di One Piece Live Action Season 2

Tapi kekuatan haki Luffy di Gear 4 Snakeman masih belum cukup kuat untuk mengalahkan Admiral Kizaru di manga One Piece chapter 1092.

Admrial Kizaru dengan mudah menendang Luffy hingga jarak yang begitu jauh dengan tendangan cahaya miliknya.

Di sisi lain, Admiral Kizaru berkata jika dia sebenarnya tidak ingin membunuh atau melukai Vegapunk karena sudah berteman dekat sejak lama.

Baca Juga: Produser Marty Adelstein Sebut One Piece Live Action Berlanjut hingga Enam Season

Manga One Piece chapter 1092 ditutup dengan Gear 5 Luffy dengan tubuh raksasa menangkap tubuh Admiral Kizaru.

Melihat wujud raksasa Gear 5 Luffy ini tentu membuat Admiral Kizaru terkejut karena baru pertama kali melihat Hito Hito no Mi model Nika dari dekat.

Kemudian Spoiler manga One Piece chapter 1093 menunjukan Gear 5 Luffy yang melempar Admiral Kizaru seperti bola baseball.

Baca Juga: Ini Dia 7 Aplikasi Manga Legal untuk Menikmati One Piece 1092 dan Anime Lainnya

Tapi wajah Admiral Kizaru tetap tenang walaupun mendapat perlawanan dari Gear 5 Luffy di spoiler manga One Piece 1093.

Melihat kedatangan Admiral Kizaru di Pulau Egghead membuat Vegapunk ragu rencana pelariannya ke Pulau Elbaf bisa dilaksanakan.

Sehingga membuat Vegapunk merubah tujuan pelariannya ke sebuah lokasi bernama Fabrio Phase untuk melarikan diri dari Admiral Kizaru.

Baca Juga: Teori Manga One Piece yang Sudah dan Akan Terjadi, Salah Satunya Kematian Kru Bajak Laut Luffy

Dengan menggunakan kendaraan Vegapunk sendiri bernama Vega Tank, dia melarikan diri bersama Bonney.

Kemudian Nami, Usopp dan Edison tetap tinggal di ruang kontrol bersama Gear 5 Luffy untuk bertarung melawan Admiral Kizaru.

Sedangkan Frankt membantu Jinbe untuk ikut mengungsi ke Fabrio Phase mengikuti Vegapunk dan melarikan diri dari Admiral Kizaru di spoiler manga One Piece 1093.

Baca Juga: Spoiler Manga One Piece Chapter 1092, Kemunculan Akainu dan Pertarungan Admiral Kizaru Melawan Luffy

Selain itu dalam spoiler manga One Piece chapter 1093 juga sempat menunjukan Sentomaru yang pingsan setelah dikalahkan oleh Admiral Kizaru.

Spoiler manga One Piece chapter 1093 berpindah ke pertarungan yang terjadi antara Zoro melawan Rob Lucci.

Uniknya pedang Zoro di spoiler manga One Piece chapter 1093 ini ditunjukan memiliki tebasan api yang sebelumnya belum pernah muncul.

Baca Juga: Teori Kru Bajak Laut Luffy di Manga One Piece Adalah Reinkarnasi Legenda Masa Lalu dan Membawa Bencana

Zoro dan Rob Lucci saling beradu serangan di spoiler manga One Piece chapter 1093 di mana Lucci sudah dalam mode awakening buah iblis.

Zoro berkata kepada Rob Lucci jika anggota CP9 tersebut tidak bisa mengalahkan Luffy yang sudah berkembang pesat dan memiliki kekuatan Gear 5 Hito Hito no Mi model Nika.

Perkataan Zoro dibalas oleh Rob Lucci yang mengatakan akan membunuh wakil kapten dari bajak laut Yonkou di spoiler manga One Piece chapter 1093.

Baca Juga: Daftar Karakter Pemakan Buah Iblis di Manga One Piece Tapi Penggunanya Lemah dan Mudah Dikalahkan

Selanjutnya spoiler manga One Piece chapter 1093 juga menunjukan lanjutan pertarungan Gear 5 Luffy melawan Admiral Kizaru.

Karena lemparan Gear 5 Luffy yang begitu kuat hampir membuat Admiral Kizaru terjatuh ke dalam air.

Tapi berkat kekuatan cahayanya, Admiral Kizaru berhasil lolos dari bahaya tersebut dan kembali menyerang Gear 5 Luffy di spoiler manga One Piece chapter 1093.

Baca Juga: Spoiler Anime One Piece 1076, Pukulan Terakhir Gear 5 Luffy untuk Kaido dan Akhir Pertarungan Arc Wanokuni

Admiral Kizaru membentuk banyak bayangan cahaya dan menyerang Gear 5 Luffy secara bersamaan.

Serangan dari Admiral Kizaru ini membuat Gear 5 Luffy terkejut sampai matanya meloncat keluar.

Serangan dari Admiral Kizaru ini terus dilanjutkan dengan senjata pedang cahaya dan berhasil membuat Gear 5 Luffy terluka.

Baca Juga: Fakta Unik Chopper Dokter Rusa Baik Hati di Manga One Piece, sering Dikira Hewan Peliharaan Luffy

Tapi Gear 5 Luffy berhasil memberikan serangan balasan dan membuat bayangan cahaya Admiral Kizaru lenyap secara bersamaan.

Tapi setelah bayangan cahaya itu, Gear 5 Luffy itu tidak menemukan Admiral Kizaru yang asli di spoiler manga One Piece chapter 1093.

Gear 5 Luffy sekali lagi terkejut karena melihat ternyata Admiral Kizaru yang asli berada di ruang kontrol dan mengalahkan Usopp dengan mudah.

Baca Juga: 8 Fakta Unik Sosok Nico Robin, Arkeolog Jenius dan Penentu Luffy Jadi Raja Bajak Laut di Manga One Piece

Admiral Kizaru berusaha mencari keberadaan Vegapunk di ruang kontrol spoiler manga One Piece chapter 1093 tapi tidak ditemukannya.

Spoiler manga One Piece chapter 1093 ditutup dengan penampakan Gorosei Saint Garcia Saturn yang mengamati pertarungan di Pulau Egghead.

Itulah isi dari spoiler manga One Piece chapter 1093 tentang pertarungan antara Gear 5 Luffy melawan Admiral Kizaru dan Zoro melawan Rob Lucci.***

Halaman:

Berita Terkait