Hujan Kartu Merah Warnai Kemenangan Bali United atas Madura United di Pekan ke 3 BRI Liga 1
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Sabtu, 15 Juli 2023 22:16 WIB

Peluang emas yang didapatkan Madura United itu pun sukses dieksekusi oleh Hugo Gomes pada menit ke 3'.
Namun memasuki menit ke 22', situasi serupa pun dialami Madura United saat bola mengenai tangan Dodi Alexvan Djin di kotak terlarang.
Baca Juga: Persita Tangerang Sukses Taklukkan Dominasi RANS Nusantara FC di Pekan ke 3 BRI Liga 1
Jefferson Assis yang maju menjadi eksekutor penalti, tak menyianyiakan kesempatan tersebut.
Dirinya sukses melesakkan bola ke pojok kiri gawang lawan. Skor imbang 1-1 bagi kedua tim.
Hanya butuh waktu 11 menit bagi Serdadu Tridatu untuk berbalik unggul atas Laskar Sape Kerap.
Baca Juga: Luis Milla Cabut, Yaya Sunarya Jadi Caretaker Persib Bandung: Baru 3 Pekan BRI Liga 1 Sudah Makan Korban
Tepat di menit ke 33' sundulan keras Jajang Mulyana sukses menjebol gawang Madura United yang dikawal Satria Tama.
Tertinggal satu gol, Madura United justru harus kehilangan satu pemain setelah Fachrudin Aryanto didepak keluar usai menerima kartu merah.
Jelang laga usai, wasit kemabali mengeluarkan kartu merah kedua dan ketiga, masing-masing untuk Yabes Roni dan Muhammad Tahir.