DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Egy Massadiah: Tak Punya Uang, Tapi Bisa Jalan Jalan Jauh

image
Ilustrasi jalan jalan jauh meski tak punya uang.

ORBITINDONESIA.COM - Ada yang bilang banyak uang bisa jalan jalan ke mana saja. Liburan. Makan makan enak dan nikmat. Itu relatif. Memang ada orang yang punya uang 1.000 dan bisa berjalan 1.000 Miles.
 
Tapi ingat di luar uang 1.000 tadi, Anda juga harus memiliki "kemerdekaan", kebebasan dan yang tak kalah pentingnya kesehatan.
 
Kalau ada orang yang punya uang 1.000 dan baru bisa berkelana 1.000 Miles, maka ada juga yang cukup punya uang 500 namun mampu menempuh 1.500 Miles. Ada lagi yang cuma punya uang 200 tapi sudah menjejakkan kaki 2.000 Miles.
 
 
Bahkan tak punya uang pun kamu masih punya peluang mencatat rekor perjalanan lebih dari 5.000 Miles. Artinya banyaknya uang menjadi sangat relatif.
 
Kenapa bisa? Investasi pertemanan dan persahabatan serta merawat silaturahim mampu membuat kita melanglang buana ke mana saja, bahkan menembus batas ukuran ukuran berapa uangmu dan berapa uangku.
 
Oleh karenanya saya mencatat dan menggarisbawahi bahwa kita, Anda, akan punya kesempatan yang sama menjelajah tempat tempat di mana pun di muka bumi ini, sepanjang tetap menanam kebaikan kepada siapa pun.
 
Tidak penting apakah kebaikan yang Anda tanam, Anda akan nikmati atau jatuh menjadi rezeki orang lain yang mungkin Anda tidak kenal. Tapi tugas Anda melakukan dan melaksanakan hal hal yang baik.
 
 
Saya juga mencatat, teman, sahabat yang saya temui 5 tahun lalu, 10 tahun lampau, 20 tahun silam bahkan 30 tahun, kini, saya, kita semua: mendapatkan kembali hasilnya akibat terjalinnya hubungan hubungan yang baik sejak berkenalan hingga saat ini.
 
Semuanya adalah buah dari kebaikan dan tentu saja ketulusan. Peluang semacam itu tetap berkibar, menyala tanpa padam sepanjang kita semua tetap menabur kebaikan.
 
(Catatan perjalanan di atas mobil dari San Fransisco menuju Azusa, California.
Egy Massadiah)

Berita Terkait