Canggih Nirsentuh Alias Touchless Flush Melebar ke Fasilitas Sanitasi
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Minggu, 18 September 2022 16:42 WIB
ORBITINDONESIA- Nirsentuh mulai dilirik sejak pandemi covid, mulai dari pengecekan suhu, tombol lift, sampai air kran.
teknologi nirsentuh atau biasa disebut toucless mengalami kemajuan sampai dikembangkan ke ranah sanitasi.
Sebut saja penyedia peralatan sanitasi yang cukup dikenal di Indonesia yaitu TOTO sudah memakai sistem nirsentuh atau Touchless Flush Toilet.
Pengguna Touchless Flush Toilet bisa mendapatkan pengalaman baru lewat inovasi untuk dipasang dirumah dengan cara yang simpel, hanya dengan melambaikan tangan diatas tombol flush, otomatis terbaca sisitem dan akhirnya membilas toilet langsung.
Baca Juga: Ketua Dewan Pers Prof Dr Azyumardi Azra Meninggal Dunia, Seperti Ini Sejarah Lembaganya
Pengalaman menggunakan teknologi nirsentuh pada produk sanitary di rumah juga diungkapkan peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020, Greysia Polii.
"Aku pilih Touchless Toilet TOTO karena menurutku touchless itu lebih higienis, anti bakteri karena tanpa sentuhan, dan ramah lingkungan karena hemat air juga," sebut Greysia dalam siaran resmi, Minggu.
Seiring tumbuhnya kesadaran kesehatan di masyarakat, pilihan produk sanitasi nirsentuh ini pun mulai menjadi tren.
Baca Juga: Masih Laris sebagai Pawang Hujan Segini Gaji Mbak Rara yang Bikin Kaget
Alasannya, aktivitas di toilet dapat mengundang bakteri dan kuman yang menempel di berbagai peralatan kamar mandi.
Selain itu, kamar mandi merupakan lokasi dengan benda-benda yang sering disentuh oleh lebih dari satu orang, misalnya membuka pintu, menggunakan toilet, menyalakan shower atau keran.
Untuk itu, Greysia menyebut bahwa menggunakan produk sanitasi nirsentuh menjadi salah satu cara untuk kebersihan dan kesehatan keluarga
“Di keluarga kami pakai TOTO karena terjamin kualitasnya,” kata Greysia.***