DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

BRI Liga 1 : Prediksi Persebaya Melawan Persis Solo, Adu Tajam Yamamoto dengan Matsumura

image
Berikut ini prediksi Persebaya Surabaya melawan Persis Solo dalam pekan ke-16 BRI Liga 1 di Stadion Maguwoharjo

 

ORBITINDONESIA – Laga lanjutan pekan ke-16 BRI Liga 1 musim 2022/23 pertemukan dua klub pendiri PSSI, Persebaya Surabaya melawan Persis Solo.

Pertandingan antara Persebaya Surabaya melawan Persis Solo akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada Rabu 21 Desember 2022 mulai pukul 15.00 WIB.

Persebaya Surabaya dan Persis Solo datang ke pertandingan hari ini dengan modal negatif, keduanya sama-sama puasa kemenangan dalam tiga laga terakhir.

Baca Juga: BRI Liga 1 : Barito Putera Melawan Bhayangkara FC, Dua Gol Rafael Da Silva Benamkan The Guardians

Persebaya Surabaya bukukan dua hasil imbang dan satu kekalahan, sedangkan Persis Solo telan dua kekalahan dan satu kali imbang.

Berdasarkan catatan OrbitIndonesia, Persebaya Surabaya pernah kalahkan Persis Solo dalam laga uji coba terbaru yang digelar di Stadion Manahan, Solo pada 26 November 2022.

Kala itu, Persebaya Surabaya menang dengan skor telak 5-1 dari Persis Solo. Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso meminta anak asuhnya bekerja keras dan menjaga fokus sepanjang pertandingan agar bisa mengulangi pencapaian di laga uji coba.

"Untuk pertandingan besok kami ingin mendapatkan poin tiga, di mana dalam tiga laga terakhir kami gagal menang. Untuk itu saya sudah sampaikan ke pemain agar fokus untuk pertandingan besok sore," kata Aji Santoso.

Baca Juga: BRI Liga 1 : Persija Melawan Dewa United, Drama Lima Gol Menangkan Macan Kemayoran

"Tadi pagi pun sudah saya sampaikan ke pemain bahwa hasil (kemenangan atas Persis) uji coba itu bukan suatu jaminan buat mengulangi kesuksesan kalau pemain tidak berjuang keras dan berusaha maksimal." katanya menambahkan

Menurut Aji Santoso, Persis Solo tidak boleh diremehkan. Tim berjuluk Laskar Sambernyawa itu memiliki progres ositif dari laga ke laga sekalipun gagal menang di laga terakhir.

Sementara itu, Persis Solo tidak minder menghadapi Persebaya Surabaya, Bek Persis Solo, Jaimerson Xavier mengungkapkan bahwa mereka sudah melakukan persiapan dengan sangat baik.

Tim asuhan Leonardo Medina juga memiliki kepercayaan diri yang bagus jelang laga menghadapi Persebaya. Persis jelas tak ingin kalah di laga sore nanti.

Lima Laga Persebaya

16 Desember 2022 - Persija 1-1 Persebaya

13 Desember 2022 - Persebaya 1-1 Persik Kediri

10 Desember 2022 - Persib 2-1 Persebaya

6 Desember 2022 - Persebaya 3-2 Barito Putera

1 Oktober 2022 - Arema FC 2-3 Persebaya

Baca Juga: Piala AFF 2022 : Brunei Darussalam Melawan Thailand, Gajah Perang Berpesta Lima Gol

Lima Laga Persis Solo

18 Desember 2022 - Persis Solo 1-2 Persib

14 Desember 2022 - Persis Solo 0-0 Barito Putera

11 Desember 2022 - Arema FC 2-1 Persis Solo

6 Desember 2022 - Persis Solo 6-1 Rans Nusantara FC

29 September 2022 - Persis Solo 1-1 PSM Makassar

Dari paparan diatas, OrbitIndonesia memprediksi pertandingan akan berjalan sangat sengit dengan saling jual beli serangan namun kemenangan akan berpihak pada Persebaya Surabaya dengan skor 2-0.

Pertandingan antara Persebaya Surabaya melawan Persis Solo akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada Rabu 21 Desember 2022 mulai pukul 15.15 WIB disiarkan langsung oleh Indosiar dan layanan streaming Vidio dapat diakses di sini. ***

Berita Terkait