DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Hasil BRI Liga 1: PSM Makassar Sukses Benamkan Barito Putera, Kini Merangkak Naik ke Peringkat 7 Klasemen

image
PSM Makassar taklukkan Barito Putera 2-0 di pekan ke 12 BRI Liga 1.

ORBITINDONESIA.COM – Meski bermain tanpa beberapa pilar utamanya, PSM Makassar sukses membenamkan Barito Putera di laga pembuka pekan ke 12 BRI Liga 1.

Dalam pertandingan BRI Liga 1 yang digelar di Stadion Gelora BJ Habibie tersebut, PSM Makassar sukses mengalahkan Barito Putera dengan skor meyakinkan 2-0.

Kemenangan PSM Makassar atas Barito Putera di pekan ke 12 ini pun sukses membuat mereka merangkak naik ke peringkat tujuh di klasemen sementara BRI Liga 1.

Baca Juga: Jadwal Tayang Pertandingan BRI Liga 1 Pekan Ini Live di Indosiar dan Vidio, 15-17 September 2023

Dua gol milik tim berjuluk Juku Eja tersebut sukses dicetak oleh Kenzo Nambu di akhir babak pertama dan Rasyid Bakri di masa injury time.

Kedua tim memulai laga dengan tempo yang tidak terlalu tinggi, bahkan baik tuan rumah dan tim tamu sama-sama berhati-hati dalam membangun serangan.

Peluang pertama yang terjadi di laga ini lahir di menit ke 12', Rizky Eka yang melepaskan umpan tarik dari sisi kiri lapangan sukses menjangkau Adilson Silva.

Baca Juga: Prediksi Skor Bali United vs RANS Nusantara FC di Pekan ke 12 BRI Liga 1, Teco Waspadai Skuad The Phoenix

Sayangnya peluang yang didapatkan Adilson Silva gagal dimanfaatkan dengan maksimal, setelah tendangannya yang terlalu pelan mudah saja diamankan penjaga gawang Barito.

Memasuki menit ke 24 giliran Barito yang menebarkan ancaman lewat sebuah sundulan Gustavo Tocantins, namun sayng bola masih melambung di atas gawang PSM.

Kebuntuan akhirnya pecah di menit ke 40' setelah tendangan keras Kenzo Nambu dari eksekusi tendangan bebas gagal dihalau Dhika Bhayangkara.

Baca Juga: Link Nonton Streaming Laga BRI Liga 1 antara Bali United vs RANS Nusantara FC, Live Juga di Indosiar!

Skor 1-0 untuk keunggulan tuan rumah PSM Makassar atas tamunya, Barito Putera pun bertahan hingga akhir babak pertama.

Memasuki babak kedua, giliran Barito Putera yang meningkatkan intensitas serangan usai tertinggal 1-0 di babak pertama.

Perlahan Barito Putera mulai menguasai jalannya pertandingan dan sukses menggempur pertahanan PSM Makassar.

Baca Juga: Prediksi Skor Dewa United vs Bhayangkara FC di Pekan ke 12 BRI Liga 1, Alex Martins Ogah Remehkan Mantan Tim

Namun solidnya lini pertahanan skuad asuhan Bernardo Tavares ini pun tak mampu dijebol Barito Putera.

Justru pada masa injury time, PSM berhasil menggandakan keunggulan menjadi 2-0 lewat pemain pengganti Rasyid Bakri.

Lewat sebuah tembakan jarak jauh, Rasyid Bakri sukses membobol gawang Barito yang dikawal Dhika Bhayangkara.

Baca Juga: Link Nonton Streaming Laga BRI Liga 1 antara Dewa United vs Bhayangkara FC, Live di Vidio Malam Ini

Skor 2-0 untuk keunggulan PSM Makassar atas Barito Putera pun bertahan hingga peluit akhir dibunyikan tanda babak kedua usai.

Dengan kemenangan ini PSM Makassar sukses merangkak naik ke peringkat tujuh klasemen sementara dengan koleksi 18 poin.

Sementara Barito Putera tak bergeming dari posisinya di peringkat dua klasemen dengan koleksi 20 poin.

Baca Juga: Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia U 23, Shin Tae Yong: Erick Thohir Sering ke Stadion

Susunan Pemain

PSM Makassar (3-5-2): Reza Arya Pratama; Safrudin Tahar, Akbar Tanjung, Erwin Gutawa; Rizky Eka, Muhammad Arfan, Kenzo Nambu, Ananda Raehan, Dzaky Asraf; Everton, Adilson Silva

Pelatih: Bernardo Tavares

Barito Putera (5-3-2): Dhika Bhayangkara; Ilham Mahendra, Hasyim Kipuw, Renan Alves, Muhammad Firly, Frendi Saputra; Murilo, Bayu Pradana, Makan Konate; Gustavo Tocantins, Bagus Kahfi

Pelatih: Rahmad Darmawan

Baca Juga: FIFA Umumkan 12 Pemain Sepak Bola Terbaik Tahun 2023, Lionel Messi Masuk Nominasi, Ronaldo Tersingkir

Pada pertandingan berikutnya, PSM Makassar akan menjamu wakil Kalimantan lainnya, Borneo FC pada Senin, 25 September 2023.

Sedangkan Barito Putera akan bertandang ke Stadion Jatidiri untuk menantang PSIS Semarang pada Jumat, 22 September 2023.***

Berita Terkait