Mengoplos Gas Tabung Untung Ratusan Juta, Ehhh Diciduk Polisi Tangerang
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Kamis, 01 Desember 2022 07:18 WIB
ORBITINDONESIA - Polisi mengamankan lima orang pelaku pengoplosam gas tabung subsidi tiga kilogram di wilayah Teluknaga, Tangerang, Banten.
Selama empa bulan mengoplos gas tabung, komplotan ini telah mengeruk ntung ratusan juta rupiah.
Menurut Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho, kelima pelaku yang ditangkap adalah K, MY, H, MT, dan AM.
Baca Juga: MUI Jember Keluarkan Fatwa Haram Joget Pargoy Karena Erotis, Harap Polisi Ikut Bertindak
Zain Dwi Nugroho kepada wartawab di Tangerang Rabu 30 November 2022, menambahkan, pelaku ditangkap 22 November 2022.
Kelima pelaku berpern sebagai pemilik usaha, kuli angkut, sampai sopir yang mengantarkan tabung-tabung untuk dijual.
Dalam hitungan kepolisian, komplotan ini sudah mengeruk untung sekitar Rp200-an juta.
Kepada kepolisian, pelaku mengaku belajar mengoplos tabung gas dari kanal youtube.